Piala Dunia 2022: Fakta-Fakta Menarik Inggris vs Senegal, The Three Lions Harus Hindari Babak Adu Penalti!
Abdi Rafi Akmal | 4 Desember 2022 06:48
Bola.net - Pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2022 antara Inggris melawan Senegal akan berlangsung di Al Bayt Stadium, Senin (5/12/2022) pukul 02.00 WIB. Inggris punya rekam jejak yang menguntungkan di laga ini, tetapi kurang beruntung jika masuk ke babak adu penalti.
Sebelumnya, Inggris lolos ke babak gugur setelah menjuarai Grup B. Inggris berhasil mengumpulkan tujuh poin dan belum merasakan kekalahan.
Senegal sendiri lolos sebagai runner up Grup A. Senegal punya catatan satu kekalahan saat bertemu Belanda, tetapi tetap lolos dengan total enam poin.
Pertandingan ini akan menjadi pertandingan yang sulit ditebak sebab Inggris dan Senegal baru akan kali pertama bertemu. Meski begitu, Inggris dalam 20 laga menghadapi perwakilan Afrika tidak pernah kalah. 14 di antaranya diakhiri dengan kemenangan.
Fakta Menarik Inggris

Inggris sudah berpartisipasi di babak 16 besar Piala Dunia sebanyak tujuh kali, secara beruntun pula. Itu menjadi rekor terbaik Inggris sampai saat ini.
Inggris memenangkan empat dari tujuh laga di 16 besar Piala Dunia. Dua do antaranya berakhir imbang, tetapi masing-masing menang penalti lawan Kolombia di 2018 dan kalah penalti lawan Argentina di 1990.
Tiga dari enam pertandingan babak gugur yang dijalani Inggris memerlukan tambahan babak atau penalti untuk menentukan pemenangnya.
Fakta Menarik Senegal

Senegal merupakan tim ketiga dari Afrika yang berhasil mencapai babak gugur Piala Dunia sebanyak dua kali, sebelumnya di 2002. Dua tim lainnya adalah Nigeria (1994, 1998, dan 2014) dan Ghana (2006 dan 2010).
Pencapaian terbaik Senegal di Piala Dunia adalah perempat final di 2002. Jika berhasil lolos lagi, maka Senegal jadi tim Afrika pertama yang lolos ke perempat final Piala Dunia sebanyak dua kali. Kamerun (1990) dan Ghana (2010) merupakan tim Afrika lain yang pernah lolos ke perempat final.
Senegal kalah dua kali dari tiga pertemuan terakhir dengan wakil Eropa. Terakhir kali Senegal menang atas wakil Eropa terjadi pada 2018 saat mengalahkan Polandia.
Fakta Seputar Penalti
Senegal belum pernah mencapai babak adu penalti di Piala Dunia. Senegal hanya pernah mencapai babak tambahan waktu.
Empat dari lima pertandingan Inggris yang masuk ke babak tambahan waktu berakhir dengan adu penalti. Inggris kalah tiga dari empat adu penalti tersebut.
Apabila masuk babak tambahan waktu, terakhir kali Inggris menang di babak tersebut terjadi pada 1990 melawan Kamerun. Senegal sendiri terakhir kali menang saat memasuki tambahan waktu terjadi pada 2002 melawan Swedia.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Coba Baca yang Ini Juga!
- Piala Dunia 2022: Lionel Messi Sebut Lawan Australia Merupakan Pertandingan yang Sulit
- Fakta dan Rekor yang Dipecahkan Lionel Messi Saat Lawan Australia
- Kalah Atas Argentina, Graham Arnold: Penggemar Australia Wajib Bangga Pada Kami
- 5 Pelajaran Kemenangan Argentina atas Australia: Alvarez dan Messi Menjanjikan, Pemain Lainnya Berik
- Daftar Lengkap Tim yang Lolos ke Babak Perempat Final Piala Dunia 2022
- Cetak gol ke Gawang Australia, Lionel Messi Lewati Gol Cristiano Ronaldo di Piala Dunia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Final Piala Afrika: Senegal vs Maroko 19 Januari 2026
Bola Dunia Lainnya 18 Januari 2026, 16:30
-
Sadio Mane Puji Mohamed Salah Usai Senegal Singkirkan Mesir dari AFCON
Bola Dunia Lainnya 16 Januari 2026, 11:24
-
Final Piala Afrika 2025: Senegal vs Maroko
Bola Dunia Lainnya 15 Januari 2026, 09:29
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 16:27
-
Link Live Streaming Liga Champions 2025/26 Matchweek 7 di Vidio Pekan Ini
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:23
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
-
Liverpool Siapkan Tawaran 1,5 Triliun untuk Bek Tottenham sebagai Pengganti Van Dijk
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:52
-
Tidak Ada Waktu untuk Larut dalam Kekecewaan, Arsenal!
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:33
-
Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 15:31
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




