Piala Dunia 2022: Pertama Kali Ada Enam Wakil AFC
Abdi Rafi Akmal | 13 Juli 2022 06:01
Bola.net - Piala Dunia 2022 hanya berjarak beberapa bulan lagi sebelum dimulai pada bulan November mendatang. Kompetisi sepak bola paling akbar di dunia itu akan jadi momen pertama ada enam tim perwakilan dari AFC yang lolos.
Setiap edisi Piala Dunia, jatah untuk wakil dari AFC memang terbatas. Hanya ada empat slot yang disediakan lewat kualifikasi zona tersebut.
Dibandingkan benua-benua lainnya, jatah untuk AFC memang selalu sedikit. Padahal, jumlah anggotanya terbilang banyak, bahkan lebih banyak daripada benua Amerika Selatan (CONMEBOL) yang biasa mengirim sampai lima perwakilan.
Dalam 20 tahun terakhir, atau semenjak benua Asia jadi tuan rumah Piala Dunia pertama kali tahun 2002, kisaran perwakilan dari AFC antara empat sampai lima tim saja. Baru di tahun 2022 ini, ada total enam tim yang mewakili AFC.
Berikut ini adalah daftar peserta Piala Dunia sejak 2002 dari perwakilan AFC.
Piala Dunia 2002

Piala Dunia mengambil langkah besar dengan memberikan kesempatan tuan rumah pada benua Asia. Jepang dan Korea Selatan kala itu mendapat kehormatan tersebut dengan menjadi tuan rumah bersama.
Walaupun sudah pasti diisi oleh dua negara Asia selaku tuan rumah, jatah perwakilan dari AFC tetap terbatas. Pada edisi tersebut, hanya ada total empat perwakilan dari AFC.
Selain Jepang dan Korea Selatan, ada pula Saudi Arabia dan Republik Cina. Dua tuan rumah berhasil menjadi juara grup masing-masing, sedangkan dua tim AFC lainnya mendekam di dasar klasemen.
Piala Dunia 2006

Jerman diberi kehormatan untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia edisi 2006. Tim tuan rumah hanya bertahan sampai semifinal setelah dikandaskan Italia di babak extra time.
Pada edisi tersebut, hanya ada empat perwakilan AFC. Di antaranya, Arab Saudi, Korea Selatan, Jepang, dan Iran. Kala itu, Australia masih dianggap sebagai perwakilan dari zona OFC atau Oseania.
Empat perwakilan AFC tersebut gugur dengan cepat. Tidak ada satupun yang bisa lolos dari fase grup.
Piala Dunia 2010

Tuan rumah Piala Dunia 2010 diserahkan ke salah satu negara di benua Afrika, yaitu Afrika Selatan. Sayang, nasib tim tuan rumah hanya singkat karena tidak lolos dari babak penyisihan grup.
Tepat pada edisi tersebut pula, Australia sudah dikategorikan sebagai perwakilan AFC. Namun, total perwakilannya tetap hanya ada empat negara.
Selain Australia, ada Korea Selatan, Jepang, dan Korea Utara. Lagi-lagi, hanya Korea Selatan dan Jepang yang bisa lolos dari fase grup.
Piala Dunia 2014

Salah satu kekuatan sepak bola dunia, Brasil ditunjuk jadi tuan rumah untuk Piala Dunia 2014. Sayangnya, Brasil hanya bisa menempati peringkat keempat, setelah dikalahkan 1-7 oleh Jerman di semifinal dan kalah 0-3 dari Belanda pada perebutan tempat ketiga.
Lagi-lagi, hanya ada empat perwakilan AFC. Di antaranya, Korea Selatan, Australia, Jepang, dan Iran.
Namun dibanding edisi-edisi Piala Dunia sebelumnya, edisi ini yang paling mengesakkan buat wakil AFC. Sebab, semuanya finis sebagai juru kunci di grup masing-masing.
Piala Dunia 2018

Tuan rumah Piala Dunia 2018 ke benua Eropa dengan Rusia yang dipercaya menyelenggarakannya. Kiprahnya lumayan menyenangkan lantaran berhasil mencapai babak perempat final karena kalah dari Kroasia di adu penalti.
Pada edisi ini lah, akhirnya ada lima perwakilan AFC untuk kali pertama. Terdapat Jepang, Korea Selatan, Australia, Iran, dan Arab Saudi.
Jumlahnya yang bertambah ini rupanya tidak membuat prestasi AFC juga naik. Hanya Jepang yang lolos grup, itu pun langsung takluk di babak 16 besar.
Piala Dunia 2022

Setelah menunggu lama, AFC akhirnya bisa punya sampai enam wakil di Piala Dunia 2022. Kebetulan, jatah tuan rumah sudah mampir lagi ke benua Asia. Qatar mendapat kehormatan tersebut.
Selain Qatar, perwakilan AFC lain yang lolos ada Iran, Jepang, Korea Selatan, dan Arab Saudi. Semuanya lolos lewat jalur kualifikasi zona Asia.
Lalu, Australia secara heroik membuat mimpi menambah jumlah perwakilan AFC di Piala Dunia terwujud. Lewat jalur kualifikasi antarbernua, Australia menyegel satu tempat di Piala Dunia setelah mengalahkan Peru.
Alhasil, Piala Dunia 2022 nanti akan semarak dengan banyaknya perwakilan AFC yang lolos. Namun, akan sejauh apa langkah negara-negara tersebut?
Baca Juga:
- Tragedi Mineirazo, Ketika Brasil Dibantai Jerman dengan skor 7-1 di Piala Dunia 2014
- Brasil dan Kemenangan-kemenangan Paling Telak di Final Piala Dunia
- Debut Lionel Messi di Piala Dunia: 1 Gol, 1 Assist, Kemenangan 6-0 untuk Argentina
- Kilas Balik Piala Dunia 2010: Gol Tunggal Andres Iniesta Lanjutkan Kedigdayaan Spanyol
- Carles Puyol Jagokan Prancis Juara Piala Dunia 2022, Bagaimana Peluang Tim Kuat Lainnya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Super League: Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta 28 November 2025
Bola Indonesia 27 November 2025, 16:51
-
Daftar Lengkap Pembalap WorldSBK 2026
Otomotif 27 November 2025, 16:19
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Real Betis vs Utrecht - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 28 November 2025, 01:00
-
Live Streaming Bologna vs RB Salzburg - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 28 November 2025, 01:00
-
Live Streaming Nottm Forest vs Malmo - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 28 November 2025, 01:00
-
Inter Milan dan Tren Mengecewakan di Laga-laga Besar
Liga Champions 28 November 2025, 00:23
-
Nico Paz Semakin Dekat ke Real Madrid meski Chelsea dan Tottenham Mengincar
Liga Spanyol 27 November 2025, 23:44
-
Xabi Alonso Temui Pemain Real Madrid untuk Redam Konflik
Liga Spanyol 27 November 2025, 23:29
-
Didukung atau Diambang Pemecatan? Arne Slot Ungkap Isi Diskusi dengan Pemilik Liverpool
Liga Inggris 27 November 2025, 23:11
-
Lamine Yamal Dinilai Tak Akan Samai Level Lionel Messi, Ini Alasannya
Liga Spanyol 27 November 2025, 22:54
-
Live Streaming Ludogorets vs Celta Vigo - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 27 November 2025, 22:45
-
Live Streaming Aston Villa vs Young Boys - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 27 November 2025, 22:45
-
Live Streaming Roma vs Midtjylland - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 27 November 2025, 22:45
LATEST EDITORIAL
-
Setelah Zirkzee Gagal Bersinar, 5 Striker Ini Layak Masuk Radar Manchester United
Editorial 27 November 2025, 22:12
-
10 Pemain dengan Assist Terbanyak dalam Sejarah Sepak Bola: Messi Jauh Ungguli Ronaldo
Editorial 25 November 2025, 20:18
-
6 Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Barcelona
Editorial 25 November 2025, 17:33
-
4 Alasan Arsenal Kini Diunggulkan Juara Premier League
Editorial 24 November 2025, 22:39





