6 Tahun Bela Timnas Inggris, Harry Maguire: Bangga, tapi Waktunya Juara!
Richard Andreas | 23 November 2023 05:00
Bola.net - Harry Maguire akhirnya bicara soal kesempatan membela Timnas Inggris. Dia mengaku sangat bangga telah dipercaya membela The Three Lions, meski tahu bahwa sekarang sudah waktunya mereka jadi juara.
Maguire adalah salah satu pemain senior yang jadi andalan Gareth Southgate dalam beberapa tahun terakhir. Bahkan ketika Maguire tidak banyak bermain di level klub, dia tetap dipercaya membela timnas.
Untungnya tahun 2023 ini situasi sedikit membaik bagi Maguire. Dia mulai memetik buah kerja kerasnya selama bertahun-tahun, kini dia kembali jadi starter reguler di klub dan timnas.
Nah baru-baru ini Maguire bicara soal kesempatan bermain untuk Inggris dan kualitas permainannya pribadi. Apa katanya?
Maguire: Sebuah kehormatan besar
Maguire memang layak mendapatkan apresiasi untuk performanya ketika membela Inggris. Bahkan ketika dia terus dikritik karena sering blunder di level klub, Maguire bisa tampil jauh lebih baik saat mengenakan kostum Inggris.
"Dengar, bermain untuk negara saya adalah segalanya. Sebuah kehormatan besar bisa bermain untuk negara saya, ini adalah sebuah privilese bagi saya," ujar Maguire.
"Saya memimpikan kesempatan ini sejak masih kecil. Jadi, setiap kali ada pertandingan, saya ingin membela tim, saya ingin memainkan setiap menitnya, jadi starter, dan membantu para pemain."
Enam tahun Maguire
Tidak terasa, ternyata Maguire sudah jadi langganan Timnas Inggris dalam enam tahun terakhir. Dia debut di tim senior enam tahun lalu dan terus dipanggil sampai sekarang.
"Enam tahun terakhir berjalan sangat sukses bagi saya sejak debut, juga bagi tim. Namun, sekarang kami harus mencapai lebih dari itu [meraih trofi]," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU vs Wolverhampton, Harry Maguire Bisa Comeback?
Liga Inggris 29 Desember 2025, 10:52
-
Ruben Amorim Masih Abu-abu soal Kontrak Maguire dan Casemiro
Liga Inggris 26 Desember 2025, 16:54
LATEST UPDATE
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26












