Link Live Streaming Euro 2024 Slovakia vs Ukraina di RCTI dan Vision+
Gia Yuda Pradana | 21 Juni 2024 18:00
Bola.net - Timnas Slovakia dan Timnas Ukraina akan berhadapan di matchday 2 Grup E Euro 2024. Pertandingan Slovakia vs Ukraina ini akan kick-off Jumat, 21 Juni 2024, 20:00 WIB, siaran langsung RCTI dan live streaming Vision+.
Slovakia dan Ukraina meraih hasil yang bertolak belakang pada laga pertama mereka. Slovakia secara mengejutkan menang 1-0 atas Belgia, sedangkan Ukraina kalah 0-3 dari Rumania.
Gol tunggal penentu kemenangan Slovakia atas Belgia dicetak oleh Ivan Schranz pada menit 7. Sementara itu, tiga gol Rumania yang bersarang di gawang Ukraina dicetak diciptakan oleh Nicolae Stanciu menit 29, Razvan Marin menit 53, dan Denis Dragus menit 57.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Euro 2024 Slovakia vs Ukraina
Kompetisi: Euro 2024
Pertandingan: Slovakia vs Ukraina
Stadion: Merkur Spiel-Arena (Dusseldorf Arena)
Hari, tanggal: Jumat, 21 Juni 2024
Jam: 20.00 WIB
Siaran langsung: RCTI
Live streaming: Vision+
Link live streaming: https://www.visionplus.id/webclient/#/page/info/STND8338058172007638?delivery=DLVY8343751841000301&type=LTV&mainPageId=1970
Pertandingan Euro 2024 dapat disaksikan melalui stasiun televisi RCTI, MNC TV, dan iNews TV. Bagi yang ingin menikmati tayangan pertandingan secara lebih interaktif, Vision+ menawarkan layanan live streaming berbayar.
PERHATIAN: Live streaming Euro 2024 di Vision+ bisa dinikmati dengan berlangganan paket Euro 2024 seharga Rp99 ribu. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.
Head to Head Slovakia vs Ukraina
5 Pertemuan terakhir
17/11/18 Slovakia 4-1 Ukraina (UNL)
09/09/18 Ukraina 1-0 Slovakia (UNL)
11/11/17 Ukraina 2-1 Slovakia (Friendly)
09/09/15 Slovakia 0-0 Ukraina (Kualifikasi Euro)
09/09/14 Ukraina 0-1 Slovakia (Kualifikasi Euro).
5 pertandingan terakhir Slovakia (K-S-M-M-M)
24/03/24 Slovakia 0-2 Austria (Friendly)
27/03/24 Norwegia 1-1 Slovakia (Friendly)
05/06/24 Slovakia 4-0 San Marino (Friendly)
10/06/24 Slovakia 4-0 Wales (Friendly)
17/06/24 Belgia 0-1 Slovakia (Euro).
5 pertandingan terakhir Ukraina (M-S-K-M-K)
27/03/24 Ukraina 2-1 Islandia (Kualifikasi Euro)
04/06/24 Jerman 0-0 Ukraina (Friendly)
08/06/24 Polandia 3-1 Ukraina (Friendly)
11/06/24 Moldova 0-4 Ukraina (Friendly)
17/06/24 Rumania 3-0 Ukraina (Euro).
Statistik Slovakia vs Ukraina
- Slovakia cuma menang 1 kali dalam 4 laga terakhir vs Ukraina (M1 S1 K2).
- Slovakia cuma kalah 1 kali dalam 8 laga terakhir (M6 S1 K1).
- Slovakia selalu menang dalam 3 laga terakhir.
- Slovakia mencetak total 9 gol dalam 3 laga terakhir.
- Slovakia selalu clean sheet dalam 3 laga terakhir.
- Ukraina selalu kalah tanpa bisa mencetak gol dalam 3 dari 4 laga terakhir di putaran utama Euro.
- Ukraina cuma menang 5 kali dalam 11 laga terakhir (M5 S3 K3).
Klasemen Euro 2024 Grup E
Jangan lewatkan momen-momen seru Euro 2024. Segera catat jadwal lengkap Euro 2024 dan pastikan kamu kunjungi Bola.net sekarang untuk mendapatkan informasi terbaru seputar Piala Eropa 2024. Jangan lupa ya, Bolaneters!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57 -
Link Streaming Bayer Leverkusen vs PSG Hari Ini - Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Oktober 2025, 15:42
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Chelsea vs Ajax: Yang Muda yang Berbahaya
Liga Champions 23 Oktober 2025, 15:21 -
Gelandang Timnas Jerman Ini Berminat Gabung MU di Tahun 2026?
Liga Inggris 23 Oktober 2025, 14:53 -
Kabar Gembira MU! Lisandro Martinez Ikut Latihan Tim Pekan Ini
Liga Inggris 23 Oktober 2025, 14:43 -
Legenda MU Antusias Lihat Aksi Senne Lammens: Semoga Bisa Lebih Baik Lagi!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 14:29 -
Jude Bellingham Akhirnya Sudahi Paceklik Gol, Xabi Alonso: Lanjutkeun!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 13:22 -
Ajax Beres, Chelsea Kini Alihkan Fokus dan Incar Kemenangan atas Sunderland
Liga Inggris 23 Oktober 2025, 13:10 -
Bikin Dua Assist Bagi Liverpool, Florian Wirtz Janji Bakal Tampil Lebih Baik Lagi
Liga Champions 23 Oktober 2025, 12:50
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04