Mancini: Italia Sudah Kembali ke Jalan yang Benar
Ari Prayoga | 3 Desember 2018 00:33
Bola.net - - Pelatih tim nasional Italia, Roberto Mancini menyebut bahwa timnya sudah kembali ke jalan yang benar usai sempat gagal lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 kemarin.
Dikenal sebagai salah tim kuat dunia dan sudah mengoleksi empat gelar juara dunia, di luar dugaan Italia gagal lolos ke edisi 2018 yang digelar di Rusia usai kalah dari Swedia di partai play-off.
Mancini pun kemudian ditunjuk untuk menggantikan pelatih sebelumnya, Gian Piero Ventura. Di bawah asuhan Mancini, La Nazionale tampil cukup menjanjikan dan menduduki peringkat dua di Grup 3 Liga A UEFA Nations League.
Sejarah Italia
Kini Mancini tengah bersiap membawa Italia mengarungi ajang kualifikasi EURO 2020. Italia tergabung di Grup J bersama Bosnia dan Herzegovina, Finlandia, Yunani, Armenia, dan Liechtenstein.
"Sejarah kami berbeda, bukan seperti ketika kami tak lolos ke Piala Dunia 2018, meski hal tersebut bisa terjadi. Kami selalu berjuang meraih tempat tertinggi, kami memenangi empat Piala Dunia dan satu gelar Piala Eropa," ujar Mancini kepada Sky Sport Italia.
"Itulah sejarah kami dan kami harus kembali ke tempat yang layak. Mungkin akan membutuhkan waktu, tapi kami mengalami peningkatan. Para pemain tampil bagus dan di jalur yang benar," lanjutnya.
Daun Muda
Lebih lanjut, Mancini juga menyatakan bahwa dirinya menyadari pentingnya memberi para pemain muda kesempatan untuk menunjukkan kebolehan mereka di skuat Azzurri.
"Kami telah melewati saat-saat sulit dan tepat jika mengatakan bahwa ini adalah sebuah kelahiran kembali. Para pemain Italia memiliki talenta dan kami bisa berbuat jauh lebih baik," tutur Mancini.
"Beberapa bulan ke depan akan menjadi saat yang paling sulit karena saya tak bisa melihat pemain hingga Maret, jadi saaya hanya bisa berharap mereka tetap mempertahankan performa mereka di level klub," tambahnya.
"Kami juga mencari para pemain muda lainnya untuk membangun masa depan, dan kemudian kami akan memulai dengan serius untuk memenangi gelar sesegera mungkin," tandasnya.
Video Menarik
Fithri Syamsu mengungkapkan pose seksi pesepak bola. Pose yang seperti apa menurut Neng Fithri?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Drama di Skuad Italia: Kean Tumbang, Bastoni Absen, Panggung Kini Milik Pio Esposito
Piala Dunia 13 Oktober 2025, 15:26
-
Mengenal Francesco Pio Esposito yang Disebut-sebut Mirip Christian Vieri
Piala Dunia 13 Oktober 2025, 10:30
LATEST UPDATE
-
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 25 Oktober 2025, 15:54
-
Klasemen Sementara MotoGP 2025 Usai Sprint Race Seri Malaysia di Sepang
Otomotif 25 Oktober 2025, 14:40
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 25 Oktober 2025, 14:39
-
Man of the Match AC Milan vs Pisa: Luka Modric
Liga Italia 25 Oktober 2025, 13:42
-
Hasil Kualifikasi Moto2 Malaysia 2025: Daniel Holgado Sabet Pole Usai Bekuk Barry Baltus
Otomotif 25 Oktober 2025, 13:37
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 25 Oktober 2025
Bola Indonesia 25 Oktober 2025, 12:34
LATEST EDITORIAL
-
4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry Henry Tak Masuk Daftar
Editorial 24 Oktober 2025, 22:47
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56













