Tak Dipanggil Prandelli, Di Natale Tak Kecewa

Editor Bolanet | 8 November 2011 06:45
Tak Dipanggil Prandelli, Di Natale Tak Kecewa
Antonio Di Natale ketika masih berseragam Italia pada tahun 2008 (c) UEFA.com
- Meski tak masuk dalam skuad Timnas Italia, namun agen Antonio Di Natale tak mempermasalahkan hal tersebut.

Menurut Bruno Carpeggiani, agen Di Natale, keputusan yang diambil oleh Cesare Prandelli tersebut tak akan menjadi masalah bagi kliennya, karena memang bertujuan baik bagi Italia.

Selain itu, publik juga sudah tahu bagaimana kualitas yang dimiliki oleh Di Natale.

Semua orang tahu seberapa besar kualitas Di Natale, ujar Bruno pada TMW.

Keputusan yang diambil oleh Prandelli, tak akan menjadi sebuah masalah bagi kami, pungkasnya.

Di Natale memang cukup berkilau dua musim terakhir ini, duetnya bersama Alexis Sanchez musim lalu mengantarkan namanya sebagai pencetak gol terbanyak Serie A dengan 28 gol.

Namun, keputusan Prandelli yang tetap konsisten melakukan peremajaan dengan hanya memasukkan pemain di bawah umur 30 tahun ini membuatnya harus rela, pasalnya umur Di Natale kini sudah 34 tahun. [initial]

PIALA EROPA - Untuk Pertama Kalinya, Abate Masuk Skuad Azzurri

  (foti/end)

TAG TERKAIT

BERITA TERKAIT

LATEST UPDATE