Apa Yang Dialami Madrid Saat Ini Dianggap Normal Oleh Bos Bayern
Dimas Ardi Prasetya | 6 Februari 2018 18:59
Bola.net - - Pelatih Bayern Munchen Jupp Heynckes menyebut menurunnya prestasi Real Madrid di pentas La Liga saat ini memang merupakan hal yang normal.
Musim lalu Madrid tampil begitu perkasa di bawah asuhan Zinedine Zidane. Mereka sukses jadi juara Liga Champions dan termasuk trofi itu, dalam setahun mereka meraih lima gelar juara.
Akan tetapi, pada musim ini prestasi mereka menurun cukup drastis. Mereka tak bisa melangkah dengan tegap di pentas La Liga. Sejauh ini, Madrid sudah menelan empat kekalahan dan enam hasil imbang.
Hal ini harus dibayar mahal oleh Los Blancos. Sebab mereka tertingga jauh dari sang rival, Barcelona. Lionel Messi dan kawan-kawan saat ini berada di posisi pertama dengan raihan 58 poin, unggul 19 poin dari Madrid yang ada di posisi empat.
Menurut Heynckes, apa yang dialami oleh Madrid ini memang wajar saja. Sebab sebelumnya Cristiano Ronaldo cs sudah berhasil meraih berbagai gelar juara dan mungkin musim ini mereka merasa sedikit puas.
Madrid yang saat ini sedang berada di titik rendah di liga , menurut saya, cukup normal, terutama jika Anda telah memenangkan Liga Champions dua kali dan juga menjadi juara Spanyol, katanya kepada Goal International.
Akan tetapi, selain itu ada faktor lain yang membuat Los Blancos sedikit menurun. Faktor itu adalah dilepasnya sejumlah pemain bintang yang kerap berada di bangku cadangan dan meski demikian, mereka justru tak membeli pengganti yang sepadan.
Selain itu, Real telah melepaskan tiga pemain yang sangat bagus di musim panas kemarin yakni Alvaro Morata, Pepe dan James Rodriguez, mungkin untuk menghemat gaji, ucap Heynckes.
Mereka belum melakukan pembelian besar dan berpikir bahwa dengan para pemain muda mereka bisa menkompensasikan kepergian para pemain tadi. Anda membutuhkan perpaduan yang sangat bagus antara pemain muda dan tua, antara pemain berpengalaman dan lapar trofi juara, terangnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester City Tertarik Jules Kounde, tapi Tidak Pernah Ada Tawaran Resmi
Liga Spanyol 1 Oktober 2025, 15:35
LATEST UPDATE
-
Bukan ke Liverpool, Marc Guehi Bakal Pindah ke Jerman?
Liga Inggris 2 Oktober 2025, 12:31 -
Barcelona Tumbang dari PSG, Bukan Karena Lawan tapi Diri Sendiri
Liga Champions 2 Oktober 2025, 12:01 -
Tren Kebobolan Gol Telat Jadi Masalah Serius untuk Manchester City
Liga Champions 2 Oktober 2025, 11:48 -
MU Terpuruk itu Bukan Salah Pelatih Saja, Tapi Pemain juga Punya Andil!
Liga Inggris 2 Oktober 2025, 11:48 -
Arsenal Sapu Bersih Dua Laga Liga Champions? Apa Kata Odegaard Deh!
Liga Inggris 2 Oktober 2025, 11:41 -
Mantan Tangan Kanan Mourinho dan Solskjaer Bakal Jadi Caretaker MU?
Liga Inggris 2 Oktober 2025, 11:27 -
Bukan Cuma Jual Tiket, Ini Jurus Baru KAI Rangkul Generasi Digital
News 2 Oktober 2025, 11:14 -
Rasmus Hojlund Raih Prestasi Liga Champions yang Tak Pernah Ia Capai di MU
Liga Champions 2 Oktober 2025, 11:05
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55