Jelang Ikuti Seleksi Timnas, Bayu Gatra Berbekal Restu Orang Tua
Editor Bolanet | 14 Agustus 2016 20:10
Untuk persiapan ikuti seleksi Timnas, tidak banyak persiapan yang saya lakukan, ujar Bayu Gatra.
Terpenting, orang tua saya memberikan restu dan semangat itu adalah bekal utama saya, sambungnya.
Demi meminta restu orang tuanya, Bayu Gatra mudik terlebih dahulu ke Jember. Sabtu (13/08) malam, usai laga kontra Persela Lamongan, ia izin untuk pulang ke kota kelahirannya tersebut. Selain meminta restu, ia juga berpamitan dan mempersiapkan keberangkatan kedua orang tuanya berangkat haji.
Doanya, semoga sama-sama sukses dan ibadah ibu tercatat sebagai haji mabrur. Ini harus menjadi penyemangat saya agar semuanya sama-sama sukses, tuturnya.
Nama Bayu sendiri masuk dalam daftar pemain yang bakal mengikuti seleksi gelombang kedua Timnas Indonesia. Seleksi ini akan dihelat di Stadion Pakansari Bogor, 15-18 Oktober mendatang.
Sementara itu, Bayu sendiri tak memiliki waktu bersantai usai melakoni seleksi tersebut. Ia harus segera bertolak ke Serui, menyusul rombongan Madura United, yang bakal bermain di sana.
Setelah selesai seleksi Timnas nanti, saya akan langsung menyusul tim Madura United ke Serui. Karena rencana tim akan bertanding di sana tanggal 20 Agustus nanti, tandas eks penggawa Timnas U-23 tersebut. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Cremonese vs Napoli: Emil Audero Gagal Bendung Amukan Rasmus Hojlund
Liga Italia 28 Desember 2025, 23:14
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs Semen Padang 28 Desember 2025
Bola Indonesia 27 Desember 2025, 18:17
LATEST UPDATE
-
Geger! Media Inggris Ramai Kabarkan Chelsea Pecat Enzo Maresca Hari Ini Juga
Liga Inggris 1 Januari 2026, 19:18
-
Mimpi Siang Bolong Barcelona: Ingin Julian Alvarez tapi Dompet Kosong
Liga Spanyol 1 Januari 2026, 18:41
-
3 Bukti Timnas Indonesia Sudah Naik Level Sepanjang 2025, Bukan Lagi Tim Hore
Tim Nasional 1 Januari 2026, 17:59
-
Gvardiol Bongkar Rahasia Dapur Man City: Pep Guardiola Terobsesi 24 Jam!
Liga Inggris 1 Januari 2026, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43








