Momen Duduk Lesu Usai Timnas Indonesia U-22 Jadi Viral, Begini Cerita Sumardji
Ari Prayoga | 10 Desember 2025 05:45
Bola.net - Manajer Timnas Indonesia U-22, Sumardji, tertangkap kamera duduk terpaku di bangku cadangan usai Garuda Muda tumbang dari Filipina pada pertandingan Grup C SEA Games 2025. Raut wajah Sumardji menunjukkan ketidakpercayaannya melihat Ivar Jenner dan rekan-rekan harus pulang dengan hasil mengecewakan.
Timnas Indonesia U-22 menghadapi Filipina di 700th Anniversary Stadium, Chiang Mai, Thailand, Senin (8/12/2025) malam WIB. Skuad asuhan Indra Sjafri tersebut langsung mengambil inisiatif serangan begitu peluit kickoff dibunyikan.
Namun, Tim Garuda Muda justru tak berkutik meldeni permainan Timnas Filipina U-22 dan menyerah dengan skor 0-1. Gol tunggal kemenangan The Azkals disarangkan Otu Banatao pada menit ke-45+2.
Kekalahan dari Timnas Filipina membuat langkah Timnas Indonesia U-22 untuk lolos ke semifinal SEA Games 2025 cukup berat. Saat ini, Tim Garuda berada di peringkat kedua Grup C dengan nilai nol.
Adapun Filipina kukuh di posisi teratas dengan angka enam, berkat kemenangan atas Myanmar (2-0) dan Indonesia. Torehan itu membuat The Azkals berhak melenggang ke semifinal.
Wajib Menang Besar, tetapi...

Timnas Indonesia U-22 masih menyisakan satu pertandingan lagi di Grup C, yakni kontra Myanmar di 700th Anniversary Stadium, Chiang Mai, Jumat (12/12/2025). Menjalani duel tersebut, Tim Garuda Muda wajib meraih kemenangan besar kontra Myanmar, minimal lebih dari dua gol.
Andai hasil tersebut terealisasi, anak asuh Indra Sjafri tersebut bisa lolos ke semifinal sebagai satu-satunya tim peringkat kedua terbaik. Namun, nasib Timnas Indonesia U-22 masih bergantung pada hasil tim lain di Grup B.
Saat ini, Malaysia berada di posisi teratas dengan nilai tiga, disusul Vietnam di urutan kedua dan juga mendulang tiga poin, serta Laos di dasar grup dengan nol poin. Pada laga terakhir Grup C, Malaysia dan Vietnam bakal saling berhadapan di Rajamangala Stadium, Bangkok, 11 Desember mendatang.
Jika duel kedua tim berakhir imbang, Timnas Indonesia U-22 dipastikan angkat koper. Sebab, Indonesia hanya mengumpulkan tiga poin (andai menang lawan Myanmar), Malaysia mengoleksi empat poin dan lolos sebagai juara Grup C, sedangkan Vietnam yang meraih angka empat berstatus satu-satunya runner-up terbaik.
Namun, andai Malaysia mampu membungkam Vietnam dengan minimal 1-0 dan Timnas Indonesia U-22 menang 3-0 atas Myanmar, Tim Garuda yang bakal menembus semifinal dengan keunggulan selisih gol. Saat ini, Vietnam mencetak dua gol dan kebobolan satu gol, sedangkan Indonesia belum mencetak gol dan kemasukan satu gol.
Sumardji Terduduk Lesu
Selepas pertandingan, manajer Timnas Indonesia U-22, Sumardji, terduduk lesu di bangku pemain. Pria yang berusia 53 tahun mengaku tak percaya Tim Garuda Muda menelan kekalahan dari Filipina.
"Ya, itu benar-benar saya kaget. Saya kaget, makanya saya berpikir, ini kenapa nih, kok jadi hasilnya seperti ini, gitu. Di luar ekspetasi saya, gitu. Di luar pemikiran saya, kok seperti ini," kata Sumardji secara eksklusif kepada Bola.com di Chiang Mai, Selasa (9/12/2025).
"Padahal kalau saya melihat, di awal, para pemain ini punya semangat yang sangat luar biasa, dan saya pun berikan motivasi yang lebih, tetapi kita melihat, ini ada apa."
"Itulah yang menjadi, saya merenung, ini kenapa ya, itulah yang menjadi pemikiran saya, sehingga saya berpikir keras kemarin, gitu. Saya harus melakukan apa agar para pemain ini bisa kembali kepada jati dirinya," lanjutnya.
Disadur dari Bola.com (Rizki Hidayat, Muhammad Adi Yaksa) 9 Desember 2025
Klasemen Sepak Bola Putra SEA Games 2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Crystal Palace vs Chelsea: Bekuk 10 Pemain Palace, The Blues Tembus 4 Besar!
Liga Inggris 25 Januari 2026, 22:59
-
Resmi! Persib Bandung Daratkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Bola Indonesia 25 Januari 2026, 22:04
-
Cole Palmer Digosipkan Bakal Gabung MU, Bos Chelsea: Kata Siapa Tuh?
Liga Inggris 25 Januari 2026, 21:46
-
Chelsea Dekati Real Madrid, Ingin Boyong Wonderkid Ini?
Liga Inggris 25 Januari 2026, 21:30
-
Mau Julian Alvarez, Barcelona dan Arsenal Harus Setor Segini ke Atletico Madrid
Liga Inggris 25 Januari 2026, 21:18
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Juventus vs Napoli: Khephren Thuram
Liga Italia 26 Januari 2026, 02:28
-
Man of the Match Arsenal vs Manchester United: Patrick Dorgu
Liga Inggris 26 Januari 2026, 02:20
-
Hasil Juventus vs Napoli: Kenan Yildiz Bersinar, Bianconeri Pesta Gol
Liga Italia 26 Januari 2026, 02:03
-
Hasil Arsenal vs Man Utd: Gol Spektakuler Matheus Cunha Bungkam Emirates
Liga Inggris 26 Januari 2026, 01:34
-
Man of the Match Barcelona vs Oviedo: Dani Olmo
Liga Spanyol 26 Januari 2026, 00:42
-
Hasil Barcelona vs Oviedo: Pesta Gol di Camp Nou, Blaugrana Kembali ke Puncak!
Liga Spanyol 26 Januari 2026, 00:17
-
Tempat Menonton Roma vs Milan 26 Januari 2026
Liga Italia 25 Januari 2026, 23:25
-
Tempat Menonton Juventus vs Napoli 26 Januari 2026
Liga Inggris 25 Januari 2026, 23:09
-
Man of the Match Crystal Palace vs Chelsea: Estevao
Liga Inggris 25 Januari 2026, 23:08
-
Jay Idzes Tundukkan Emil Audero dalam Duel Sassuolo vs Cremonese
Liga Italia 25 Januari 2026, 23:00
-
Hasil Crystal Palace vs Chelsea: Bekuk 10 Pemain Palace, The Blues Tembus 4 Besar!
Liga Inggris 25 Januari 2026, 22:59
-
Resmi! Persib Bandung Daratkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Bola Indonesia 25 Januari 2026, 22:04
-
Cole Palmer Digosipkan Bakal Gabung MU, Bos Chelsea: Kata Siapa Tuh?
Liga Inggris 25 Januari 2026, 21:46
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06

