RD Tak Merasa Stres Hadapi Tekanan SEA Games 2013
Editor Bolanet | 9 November 2013 17:16
- Timnas Indonesia U-23 dibebani menggapai terget medali emas di ajang SEA Games, Myanmar, 2013. Namun tantangan tersebut tak dirasakan sebagai tekanan oleh pelatih Rahmad Darmawan.
Tekanan di SEA Games 2011 dan 2013 masih sama. Artinya, setiap pekerjaan pasti akan ada tantangan dan tekanannya. Namun, itu tergantung dari kita menyikapinya. Buat saya, tantangan justru menjadi sebuah motivasi, ucap RD.
Tekanan, wajib ada dan itu akan membuat kita makin termotivasi. Tapi, kalau tekanan yang membuat kita stres, saya rasa tidak. Paling penting buat saya, kita punya niat dan tekad sama serta kuat untuk meraih yang terbaik. Hal tersebut, kini sedang diusahakan. Semuanya, butuh perjuangan dan proses. Sedangkan proses itu, kini sedang berjalan, sambung pelatih kelahiran Metro, Lampung, 26 November 1966 tersebut.
Indonesia berada Grup B bersama tuan rumah Myanmar, Thailand, Timor Leste dan Kamboja. Hal tersebut, berdasarkan undian yang digelar di Naypitaw, Myanmar, Rabu (06/11).
Sedangkan Grup A, dihuni Vietnam, Malaysia, Singapura, Filipina, Brunei Darussalam dan Laos. Kontestan Grup A bertanding di Kota Naypitaw dan Grup B bermain di Kota Yangon.
Pada SEA Games 2011, RD- begitu panggilan Rahmad Darmawan- pun memiliki target serupa. Hanya saja, medali perak yang mampu direalisasikan. Di babak final kala itu, Timnas Indonesia kalah dari Malaysia dengan skor 4-5 (adu penalti) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Senin (21/11/2011). Sedangkan medali perunggu, diperoleh Burma setelah mengalahkan Vietnam dengan skor 4-1.
Di pentas SEA Games, Indonesia baru dua kali meraih medali emas, tahun 1987 dan 1991. Sedangkan dua medali perak, tahun 1979, 1997 dan tiga medali perunggu 1981, 1989, 1999.
Kini, sebanyak 26 yang sudah bergabung di training centre (TC)/pemusatan latihan, akan menantang dua klub lokal Hong Kong, Citizen AA pada Selasa (12/11) dan Sun Pegasus, Kamis (14/11).
Sebelumnya, Timnas Indonesia U-23 sudah melakukan dua laga uji coba. Masing-masing yakni, melawan Timor Leste dengan skor 0-0 (30/10) dan mengalahkan Lampung Selection dengan skor 2-1 (2/11). [initial]
(esa/mac)
Tekanan di SEA Games 2011 dan 2013 masih sama. Artinya, setiap pekerjaan pasti akan ada tantangan dan tekanannya. Namun, itu tergantung dari kita menyikapinya. Buat saya, tantangan justru menjadi sebuah motivasi, ucap RD.
Tekanan, wajib ada dan itu akan membuat kita makin termotivasi. Tapi, kalau tekanan yang membuat kita stres, saya rasa tidak. Paling penting buat saya, kita punya niat dan tekad sama serta kuat untuk meraih yang terbaik. Hal tersebut, kini sedang diusahakan. Semuanya, butuh perjuangan dan proses. Sedangkan proses itu, kini sedang berjalan, sambung pelatih kelahiran Metro, Lampung, 26 November 1966 tersebut.
Indonesia berada Grup B bersama tuan rumah Myanmar, Thailand, Timor Leste dan Kamboja. Hal tersebut, berdasarkan undian yang digelar di Naypitaw, Myanmar, Rabu (06/11).
Sedangkan Grup A, dihuni Vietnam, Malaysia, Singapura, Filipina, Brunei Darussalam dan Laos. Kontestan Grup A bertanding di Kota Naypitaw dan Grup B bermain di Kota Yangon.
Pada SEA Games 2011, RD- begitu panggilan Rahmad Darmawan- pun memiliki target serupa. Hanya saja, medali perak yang mampu direalisasikan. Di babak final kala itu, Timnas Indonesia kalah dari Malaysia dengan skor 4-5 (adu penalti) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Senin (21/11/2011). Sedangkan medali perunggu, diperoleh Burma setelah mengalahkan Vietnam dengan skor 4-1.
Di pentas SEA Games, Indonesia baru dua kali meraih medali emas, tahun 1987 dan 1991. Sedangkan dua medali perak, tahun 1979, 1997 dan tiga medali perunggu 1981, 1989, 1999.
Kini, sebanyak 26 yang sudah bergabung di training centre (TC)/pemusatan latihan, akan menantang dua klub lokal Hong Kong, Citizen AA pada Selasa (12/11) dan Sun Pegasus, Kamis (14/11).
Sebelumnya, Timnas Indonesia U-23 sudah melakukan dua laga uji coba. Masing-masing yakni, melawan Timor Leste dengan skor 0-0 (30/10) dan mengalahkan Lampung Selection dengan skor 2-1 (2/11). [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26













