Usai Libur Lebaran, Jadwal Padat Menanti Timnas U-19
Aga Deta | 26 Juni 2017 14:20
Bola.net - - Pemain Timnas Indonesia U-19 harus memaksimalkan kesempatan libur lebaran mereka dengan sebaik mungkin. Ini lantaran usai libur, mereka akan dinanti dengan jadwal yang padat.
Saat ini Timnas Indonesia U-19 mendapat libur Idul Fitri sejak tanggal 21 Juni hingga 2 Juli. Ini berbeda dengan adik mereka di Timnas Indonesia U-16 yang harus tetap tinggal di mes saat Idul Fitri demi persiapan Piala AFF U-15 2017 di Chonburi, Thailand, mulai 9 Juli 2017.
Sedangkan untuk Timnas Indonesia U-19 asuhan Indra Sjafri baru melakoni turnamen resmi pada 4 September 2017 saat mengikuti ajang Piala AFF U-18 2017 di Myanmar. Namun sebelum turun di ajang tersebut, Timnas Indonesia U-19 terlebih dulu melakoni jadwal pemusatan yang tergolong padat.
Usai libur lebaran berakhir, Nurhidayat dkk akan menjalani pemusatan latihan di Bali pada 3 Juli 2017. Dalam pemusatan latihan tersebut, Timnas Indonesia U-19 berencana menjalani satu pertandingan uji coba.
Kemudian laga melawan tim Eropa, Espanyol B bakal dilakoni Egy Maulana Vikri dkk pada 14 Juli 2017 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung. Setelah laga tersebut, Timnas Indonesia U-19 bakal kembali menjalani pemusatan latihan, namun kali ini di Yogyakarta.
Pelatih Indra Sjafri mengaku masih belum paham durasi pemusatan latihan di Yogyakarta. Menurut mantan pelatih Bali United tersebut, ia masih akan fokus dengan pemusatan latihan di setengah bulan pertama setelah lebaran.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bedah Statistik Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025: 3 Gol dari 36 Shots
Tim Nasional 12 Desember 2025, 22:08
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 22 Januari 2026
Voli 22 Januari 2026, 08:41
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga Putaran I di Bandung, 22-25 Januari 2026
Voli 22 Januari 2026, 08:31
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 22 Januari 2026, 08:31
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 22 Januari 2026, 08:31
-
Rapor Pemain Juventus: McKennie Menyala, Benfica Pulang Tertunduk
Bola Indonesia 22 Januari 2026, 08:23
-
Daftar Lengkap Tim Lolos Babak 16 Besar Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Januari 2026, 08:00
-
Rapor Pemain Liverpool vs Marseille: Dominik Szoboszlai Cetak Gol Free Kick Cerdik
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:39
-
Man of the Match Juventus vs Benfica: Khephren Thuram
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:31
-
Man of the Match Bayern Munchen vs Union Saint-Gilloise: Harry Kane
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:10
-
Man of the Match Marseille vs Liverpool: Alisson Becker
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:04
-
Man of the Match Slavia Praha vs Barcelona: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Januari 2026, 06:57
-
Man of the Match Chelsea vs Pafos: Moises Caicedo
Liga Champions 22 Januari 2026, 06:16
-
Hasil Atalanta vs Bilbao: Comeback Dramatis, Athletic Menang 3-2 di Bergamo
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




