
Bola.net - Partai final Liga Champions musim 2020/21 dipastikan bakal memanggungkan sesama tim Inggris, yakni Manchester City versus Chelsea pada 30 Mei 2021 mendatang.
Manchester City lolos ke final usai menyingkirkan finalis musim lalu, PSG dengan kemenangan agregat 4-1 di babak semifinal. Ini merupakan final Liga Champions pertama sepanjang sejarah bagi City.
Sementara itu, Chelsea melaju ke partai puncak usai mengandaskan pemegang rekor juara terbanyak, Real Madrid dengan kemenangan agregat 3-1.
Sebelum partai All-England Final musim ini, Liga Champions sudah tujuh kali memanggungkan laga yang mempertemukan dua tim senegara. Kapan saja? Berikut ulasan selengkapnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Real Madrid vs Valencia 1999-20
- Skor: 3-0 (Morientes 39', McManaman 67', Raul 75')
- Tanggal: 24 Mei 2000
- Venue: Stade de France, Saint-Denis, Prancis
Juventus vs AC Milan 2002-03
- Skor: 0-0 (2-3 penalti)
- Tanggal: 28 Mei 2003
- Venue: Old Trafford, Manchester, Inggris
Manchester United vs Chelsea 2007-08
- Skor: 1-1 (Ronaldo 26'; Lampard 45') (6-5 penalti)
- Tanggal: 21 Mei 2008
- Venue: Luzhniki Stadium, Moscow, Rusia
Bayern Munchen vs Borussia Dortmund 2012-13
- Skor: 1-2 (Gundogan 68' pen; Mandzukic 60', Robben 89')
- Tanggal: 25 Mei 2013
- Venue: Wembley Stadium, London, Inggris
Real Madrid vs Atletico Madrid 2013-14
- Skor: 4-1 (Ramos 90+3', Bale 110', Marcelo 118', Ronaldo 120' pen; Godin 36')
- Tanggal: 24 Mei 2014
- Venue: Estadio da Luz, Lisbon, Portugal
Real Madrid vs Atletico Madrid 2015-16
- Skor: 1-1 (Ramos 15'; Carrasco 79') (5-3 penalti)
- Tanggal: 28 Mei 2016
- Venue: San Siro, Milan, Italia
Tottenham vs Liverpool 2018-19
- Skor: 0-2 (Salah 2' pen, Origi 87')
- Tanggal: 1 Juni 2019
- Venue: Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol
Sumber: UEFA
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:37
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:00
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:38
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:22
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
MOST VIEWED
- Kenan Yildiz, Real Madrid, dan Stadion Bernabeu: Mimpi Masa Kecil yang Jadi Kenyataan!
- Jadwal Siaran Langsung Liga Champions di SCTV Malam Ini, Selasa 21 Oktober 2025
- Prediksi Arsenal vs Atletico Madrid 22 Oktober 2025
- Hasil Arsenal vs Atletico Madrid: The Gunners Bantai Tim Tamu, Gyokeres Sumbang Dua Gol
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...