
Bola.net - Ada setidaknya lima kiper yang punya kualitas oke akan tetapi mereka justru sering dijadikan penghangat bangku cadangan.
Peran kiper biasanya dipandang sebelah mata. Mereka tak akan diberi perhatian sebesar para pemain di sektor gelandang atau striker. Namun kini peran kiper mendapat pengakuan yang lebih baik.
Buktinya ada klub yang rela merogoh koceknya dalam-dalam demi membeli kiper. Transfer penjaga gawang termahal kini ditempati oleh Kepa Arrizabalaga.
Chelsea rela merogoh kocek senilai 71,6 juta pounds (Rp1,2 triliun) untuk menebus Kepa dari Athletic Bilbao. Selain Kepa, Allison Becker juga sempat masuk dalam pembelian kiper termahal.
Ia memiliki nominal tranfer sebesar 66,8 juta pounds (Rp1,1 triliun) saat Liverpool menebusnya dari AS Roma. Kiper berpaspor Brasil tersebut turut andil dalam kesuksesan Liverpool meraih Liga Champions dan Piala Dunia Antarklub 2019.
Persaingan di penjaga gawang untuk masuk starting line-up terbilang cukup ketat. Setidaknya klub-klub besar memiliki dua kiper terbaik dalam skuat.
Maka itu, penggemar sepak bola kerap melihat beberapa kiper terbaik dunia malah menghuni bangku cadangan. Padahal tidak jarang ada yang berstatus kiper nomor satu di Timnas.
Berikut nama-nama kiper yang memiliki kualitas top namun kerap berada di bangku cadangan, dilansir Sportskeeda.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Sergio Romero

Manchester United telah menjadikan David De Gea sebagai penjaga gawang nomor 1 sejak 2011. Kiper Spanyol itu terbukti sangat andal, namun performanya saat ini tengah goyah.
Namun, penampilan buruk De Gea membuat Sergio Romero bangkit bangku cadangan dan jadi kiper utama. Kiper Timnas Argentina itu bergabung dengan Setan Merah musim panas 2014 dan belum berhasil menggeser De Gea dari posisi kiper utama.
Romero sering digunakan dalam kompetisi Piala FA atau Piala Liga Inggris. Ia telah mencatatkan delapan clean sheet yang mengesankan dalam 10 pertandingan musim ini.
Alphonse Areola

Awalnya Alphonse Areola adalah kiper utama PSG. Namun, sekarang ia kerap duduk di bangku cadangan di Real Madrid.
Ia bergabung dengan Los Blancos dengan status pinjaman musim panas lalu. Namun, ia gagal menggeser Thibaut Courtois yang tampil buruk musim lalu.
Musim ini, Courtois menemukan kembali kemampuan tangan emasnya. Performa tersebut memaksa Areloa perlu bekerja keras dan berharap keajaiban untuk lepas dari bangku cadangan.
Gianluigi Buffon
Dalam perbincangan kiper terbaik dalam dunia sepak bola, sulit meninggalkan Gianluigi Buffon. Kiper Italia itu memegang status legenda setelah mengukir karier yang mentereng lebih dari dua dekade.
Setelah bertahun-tahun menjadi penjaga gawang utama Juventus dan mempersembahkan banyak gelar, Buffon harus menerima kenyataan ia kini buka kiper nomor satu Bianconeri lagi. Ia harus rela sering berada di bangku cadangan.
Juventus mempercayakan posisi kiper utama kepada Wojciech Szczesny sejak musim lalu. Musim lalu, Buffon sempat hijrah ke PSG selama satu tahun sebelum kembali lagi ke Turin.
Claudio Bravo

Claudio Bravo merupakan penjaga gawang utama Timnas Chile pada usia 36 tahun. Ia sukses mempersembahkan dua trofi Copa America secara berturut-turut.
Ia juga sempat meraih kesuksesan bersama Barcelona selama dua musim dengan menjuarai La Liga dan Liga Champions. Namun, Bravo kini kerap menjadi penghangat bangku cadangan di Manchester City.
Ia kalah bersaing dengan Ederson. Apalagi kiper Brasil itu jauh lebih muda darinya.
Sergio Rico

Selama beberapa tahun, Sergio Rico menjadi satu di antara penjaga gawang terbaik di Spanyol. Pemain berusia 26 tahun itu menjadi kiper nomor 1 Sevilla dengan menyumbang gelar Liga Europa.
Namun, Rico mulai kehilangan posisi kiper utama setelah pindah dengan status pinjaman ke Paris Saint-Germain. Ia kalah bersinar daripada Keylor Navas yang merupakan mantan kiper nomor 1 Real Madrid.
Sumber Asli: Sportskeeda
Disadur dari: Bola.com/Penulis Hanif Sri Yulianto/Editor Yus Mei Sawitri
Published: 19 Februari 2020
Baca Juga:
- Agar Jadi yang Terbaik, Haaland Tiru Diet Cristiano Ronaldo
- Gak Ada Akhlak! Terlibat Baku Hantam, Pemain Ini Gigit Alat Vital Lawan
- 10 Momen Valentino Rossi yang Paling Diingat Mekaniknya
- Meme-Meme Kocak Soal Kehebatan Erling Haaland Bersama Borussia Dortmund, Bikin MU Makin Gigit Jari
- Sederet Masalah Besar yang Menghambat Juventus Musim Ini
- Termasuk Sergio Ramos, Ini Deretan Pemain Paling Kasar di Liga-liga Top Eropa
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 19 Januari 2026 19:30 -
Liga Champions 19 Januari 2026 18:26 -
Liga Champions 19 Januari 2026 16:23Link Live Streaming Liga Champions 2025/26 Matchweek 7 di Vidio Pekan Ini
-
Liga Champions 19 Januari 2026 16:18Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 19 Januari 2026 20:30 -
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:22 -
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:15 -
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:10 -
Liga Spanyol 19 Januari 2026 19:50 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 19:39
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475994/original/061072500_1768704714-liverpool_1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5386099/original/078137900_1760954214-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477477/original/074468300_1768826519-KPK_tangkap_Wali_Kota_Madiun_Maidi.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5382314/original/023006700_1760577182-WhatsApp_Image_2025-10-15_at_23.02.34.jpeg)
