Rooney Terpukau! Cucurella Bikin Barcelona Kewalahan, Ada Pujian Menggelegar dari Sang Legend Man United

Rooney Terpukau! Cucurella Bikin Barcelona Kewalahan, Ada Pujian Menggelegar dari Sang Legend Man United
Duel Marc Cucurella dan Lamine Yamal dalam laga Chelsea vs Barcelona, Rabu (26/11/2025). (c) AP Photo/Kin Cheung

Bola.net - Chelsea memetik kemenangan besar 3-0 saat menjamu Barcelona pada matchday 5 Liga Champions 2025/2026 di Stamford Bridge, Rabu (26/11/2025). Laga ini berlangsung intens sejak menit awal, dengan tekanan tinggi The Blues membuat Barcelona kesulitan berkembang.

Marc Cucurella menjadi salah satu bintang yang paling mencuri perhatian berkat performanya di sisi kiri. Ia tampil disiplin, agresif, dan memenangkan banyak duel penting di sepanjang pertandingan.

Barcelona sempat mendapat pukulan telak ketika Ronald Araujo dikartu merah pada menit ke-44 setelah menghentikan laju Cucurella. Situasi itu makin memperlebar dominasi Chelsea yang akhirnya mencetak tiga gol melalui bunuh diri Jules Kounde, Estevao, dan Liam Delap.

Cucurella bukan hanya solid dalam bertahan, tetapi juga membuat Lamine Yamal frustrasi hingga akhirnya digantikan. Kinerja komplet ini membuatnya dipuji setinggi langit oleh salah satu legenda terbesar Premier League.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 3 halaman

Rooney Lempar Pujian Menggelegar untuk Cucurella

Rooney Lempar Pujian Menggelegar untuk Cucurella

Pelatih Plymouth, Wayne Rooney (c) Instagram/only1argyle

Wayne Rooney tampil sebagai salah satu sosok yang paling memuji performa Marc Cucurella. Ia menyebut sang bek kiri tampil pada level yang sangat jarang terlihat dari pemain di posisinya. Dua kalimat itu menunjukkan betapa besar kekaguman Rooney terhadap performa pemain 27 tahun tersebut.

Legenda Manchester United itu menilai Cucurella menunjukkan kualitas sesungguhnya sebagai bek modern yang tak hanya disiplin bertahan, tapi juga berani mengambil risiko dalam duel satu lawan satu. Ia terkesan bagaimana Cucurella mampu meredam seorang wonderkid seperti Lamine Yamal, sesuatu yang tidak bisa dilakukan banyak pemain lain musim ini.

Menurut Rooney, performa Cucurella merupakan salah satu penampilan bek kiri terbaik yang pernah ia saksikan dalam beberapa tahun terakhir. Ia melihat bahwa malam tersebut menjadi bukti bahwa Cucurella adalah pemain yang benar-benar serius dan mampu menentukan hasil pertandingan besar.

"Cucurella benar-benar luar biasa. Saya pikir itu mungkin penampilan terbaik yang pernah saya lihat dari seorang bek kiri dalam jangka waktu yang sangat lama. Melakukan itu malam ini, apa yang ia lakukan, menunjukkan bahwa ia adalah pemain yang serius," pujinya pada Amazon Prime.

Pertandingan Selanjutnya
Premier League Premier League | 30 November 2025
Crystal Palace Crystal Palace
19:00 WIB
Man United Man United
UEFA Champions League UEFA Champions League | 26 November 2025
Chelsea Chelsea
03:00 WIB
Barcelona Barcelona
2 dari 3 halaman

Cucurella Merendah, Puji Kolektivitas Tim Chelsea

Cucurella Merendah, Puji Kolektivitas Tim Chelsea

Bek sayap kiri Chelsea, Marc Cucurella. (c) AP Photo/Kin Cheung

Meski dipuji habis-habisan, Cucurella memilih merendah ketika diminta menanggapi performa gemilangnya. Ia menekankan bahwa kemenangan 3-0 merupakan hasil kerja keras seluruh tim yang bermain dengan intensitas tinggi sejak menit pertama.

Cucurella menyebut tekanan tinggi dan struktur permainan yang diterapkan membuat Chelsea mampu mengendalikan laga. Ia mengakui bahwa permainan rekan-rekannya memudahkannya meredam ancaman Barcelona, termasuk saat menghadapi Yamal di sisi sayap.

Bek asal Spanyol tersebut juga menyoroti bagaimana tim menjalankan rencana pertandingan dengan sangat baik. Menurutnya, aspek kolektif inilah yang menjadi kunci kemenangan telak atas Barcelona dan bukan performanya seorang diri.

“Kami bermain sangat baik dan pantas mendapatkan hasil ini sejak awal pertandingan, dengan sikap dan tekanan tinggi kami. Kami memiliki semangat untuk menciptakan beberapa umpan kunci dan tidak kehilangan bola. Kami adalah pemain yang bagus, jadi kami mencetak peluang-peluang kami," tuturnya.

"Rencana permainannya sangat jelas. Kami menjalankannya dengan sangat baik, jadi ini bukan hanya tentang performa saya, rekan-rekan setim saya banyak membantu. Mereka selalu berusaha membantu saya, sepak bola adalah permainan 11 pemain melawan 11 pemain. Kami semua berusaha melakukan yang terbaik untuk tim dan untuk kemenangan," tandas Cucurella.