
- Video Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, yang mengunjungi tribun penonton Stadion Teladan, Medan, Sabtu (21/9/2018) beredar luas di dunia maya. Pria yang juga menjabat sebagai Gubernur Sumatera Utara itu datang karena melihat suporter menyalakan suar.
Edy yang semula duduk di tribun VVIP, sontak bergegas mendatangi tribun belakang gawang setelah api suar muncul dari arah kerumunan pendukung PSMS. Kala itu, tuan rumah sedang tertinggal 1-2 dari Persela Lamongan pada laga pekan ke-23 Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak.
Sekretaris Umum PSMS, Julius Raja membenarkan aksi Edy yang mendatangi tribun penonton, tapi membantah suar telah menyala. Padahal dalam video yang bermunculan, saat suar sudah padam Edy baru datang.
"Iya, benar. Dari babak kedua. Untuk menertibkan suporter. Sedikit (menyalakan flare), tidak sampai, baru mau menyalakan flare, mau dimulai, itulah takut, dia turun langsung begitu. Suasana langsung kondusif. Sampai pertandingan selesai (Edy) di tribun suporter," ujar Julius ketika dihubungi wartawan.
Pria yang akrab dipanggil King ini menyatakan, Edy sempat mencabut spanduk bernada protes dari suporter PSMS. Dia membantah Edy memperlakukan pendukung PSMS dengan kasar.
"Itu dia mencabut tulisan yang dipegang suporter. Semacam spanduk kecil yang ditulis suporter ganti pengurus (PSMS) karena kesal kalah di babak pertama," kata Julius.
"Ya, jelas banyak saksi di sana. Itu orang tidak senang dengan dia saja yang viralkan itu. Justru orang itu yang tidak manusiawi kok sembarangan nulis begitu," tambahnya.
Pada pertandingan tersebut, PSMS berhasil menang 3-2 setelah sempat tertinggal 2-3 di babak pertama. Ketiga gol tim berjuluk Ayam Kinantan itu dicetak Shohei Matsunaga (2) dan Alexandros Tanidis.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:03
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:42
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...