
Bola.net - - Manajemen Persegres Gresik United rupanya tak tertarik dengan nama besar mantan striker Barcelona, Javier Saviola. Padahal, nama Saviola ini sudah mendapat dukungan dari tim pelatih dan Ultras Gresik.
Menurut Wakil Manajer Persegres Gresik United, Bagus Citra Pratama, ada beberapa hal yang membuat manajemen Laskar Joko Samudro belum tertarik mendatangkan pemain tersebut.
Salah satunya karena pihaknya ingin memberikan kesempatan sebesar-besarnya kepada pemain muda. Itu juga sejalan dengan program PSSI yang mewajibkan klub memainkan pemain muda.
"Sampai sekarang kita tidak tertarik, karena sesuai program PSSI kita mau membangun sepak bola melalui pemain muda. Maka kita komitmen dari awal untuk menggunakan pemain muda," ungkap Bagus, Selasa (4/4).
Selain pertimbangan itu, menurut pria yang akrab dipanggil Gugus tersebut, manajemen juga ingin realistis soal kondisi keuangan klub. Karena untuk mendatangkan pemain kelas dunia dibutuhkan dana yang tidak sedikit.
"Kita realistis masalah dana, karena kita gak mungkin datangkan Marquee Player dengan harga yang tinggi," imbuh Bagus.
Soal tawaran Marquee Player, ia mengakui memang banyak, bahkan striker Persib Bandung, Cartlon Cole juga sempat ditawarkan ke klub asal Kota Giri tersebut. Tetapi ia menegaskan bahwa sejak awal memang belum tertarik.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 18 Januari 2026 18:32
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40 -
Otomotif 20 Januari 2026 10:39 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:30 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:30 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
