
Bola.net - Penampilan Persija Jakarta di BRI Liga 1 2023/2024 belum konsisten. Macan Kemayoran masih terseok-seok di papan tengah.
Saat ini, Persija bertengger di peringkat kesembilan klasemen sementara. Tim asuhan Thomas Doll itu mengoleksi 27 poin dari 20 laga.
Meski begitu, target Persija tidak berubah. Tim kesayangan The Jakmania itu tetap berambisi lolos ke championship series BRI Liga 1 2023/2024.
"Ya, pasti kami harus lakukan yang terbaik. Konsep tahun ini ada play-off kan, ya. Paling tidak, kami masuk untuk capai posisi play-off dulu," ujar Presiden klub Persija, Mohamad Prapanca.
Minimal Finis di Posisi 4
Untuk bisa mendapatkan tiket ke championship series, minimal Persija harus finis di posisi keempat. Saat ini, Macan Kemayoran tertinggal tujuh poin dari tim peringkat keempat, PSIS Semarang.
"Itu yang sedang kami usahakan semaksimal mungkin bersama tim, selalu memberikan yang terbaik," kata Mohamad Prapanca.
Championship series BRI Liga 1 2023/2024 akan digelar pada 4-26 Mei 2024. Babak ini bakal memakai sistem knock-out dengan pertandingan dihelat dalam format home and away.
Optimistis Lolos
Mohamad Prapanca yakin, target lolos ke championship series bisa diwujudkan Persija. Macan Kemayoran pun akan tampil all out di sisa reguler series.
"Kami sebagai tim harus selalu optimistis. Kalau tidak optimistis, mendingan kami ga usah main. Kami harus memberikan yang terbaik, apalagi dengan perjalanan panjang, sejarah Persija, kami adalah salah satu tim dengan raihan trofi terbanyak, dan kami ingin menambah trofi kami lagi," tuturnya.
"The Jakmania, namanya suporter, juga pasti ingin yang terbaik, selalu ingin menang, tapi hidup ini kan pasti selalu ada dua sisi, ada siang dan malam, ada hujan dan panas, tentunya pasti ada kalah dan menang."
"Saya rasa, 18 klub ini juga semua ingin menang dan memberikan yang terbaik, dan Persija berusaha semaksimal mungkin memberi tenaga lebih banyak dibandingkan tim-tim lain," imbuh Mohamad Prapanca.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Klasemen BRI Liga 1
Sebagai informasi, Bolaneters bisa mengikuti update terbaru seputar BRI Liga 1 2023-2024, termasuk jadwal lengkap BRI Liga 1 dan juga klasemen terbaru Liga 1 hari ini hanya di Bola.net
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 21 Oktober 2025 15:59
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:12
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:43
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...