Bola.net - -
Pelatih Bhayangkara FC (BFC), Simon McMenemy tidak menganggap absennya Vladimir Vujovic sebagai keuntungan bagi timnya. Sebab, dia yakin ada pemain lain di tim Persib Bandung yang bisa mengantikan posisi Vujovic dengan baik.
Vujovic dipastikan akan absen saat Persib bertandang ke markas BFC pada pekan kesembilan Liga 1 di Stadion Patriot, Bekasi, Minggu (4/6/2017) malam. Bek asal Montenegro itu terpaksa absen akibat akumulasi kartu.
Namun menurut Simon, absennya Vujovic bukan merupakan keuntungan bagi BFC. Apalagi, jika mengingat skuat Persib nanti akan didukung oleh para suporter setianya, Bobotoh.
"Dengan absennya Vladimir bukan berarti kekuatan Persib berkurang. Pasti ada centre back bagus yang bisa mengisi posisi Vladimir," ujar Simon.
"Meskipun main di kandang, saya dan anak-anak juga sadar kalau bakal tidak seperti laga di kandang karena pasti bakal lebih banyak Bobotoh yang datang daripada fans tuan rumah," sambungnya.
Pelatih asal Skotlandia ini menegaskan bahwa anak-anak asuhnya nanti harus berjuang maksimal tanpa mengandalkan bantuan orang lain. Sebab, mereka juga tidak punya basis suporter yang besar layaknya Persib.
"Jadi saya selalu bilang ke anak-anak, BFC tidak punya keuntungan apapun dibanding tim lain. Jadi tiap heading, tiap penalti itu harus didapat dari usaha anak-anak sendiri karena tidak ada suporter yang mengintimidasi wasit untuk memberikan keuntungan-keuntungan buat BFC," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:22 -
Bola Indonesia 19 Januari 2026 17:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 08:37 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 08:36 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 08:31 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:25 -
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25 -
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
