
Bola.net - - Wing bek Persegres Gresik United, Jeki Arisandi tak sepakat jika timnya mendatangkan marquee player walaupun pelatih dan suporter sangat menginginkan Laskar Joko Samudro merekrut pemain jebolan Liga Eropa.
Menurut mantan pemain Madura United tersebut, keberadaan marquee player dengan harga yang super mahal hanya akan menambah beban klub apalagi belum jelas bagaimana kontribusi pemain tersebut terhadap klub.
"Saya rasa kita tidak perlu marquee player karena menurut saya hanya akan menambah beban klub untuk membayar gajinya yang terbilang tidak sedikit," ungkap Jeki Arisandi kepada Bola.net, Senin (3/4).
Menurut mantan pemain Sriwijaya FC tersebut, lebih baik Gresik United mempersiapkan tim dengan baik, memanfaatkan pemain yang ada. Apalagi pemain yang ditawarkan yakni Javier Saviola usianya tidak muda lagi.
"Belum lagi nanti marquee player harus adaptasi dengan sepakbola Indonesia dan cuaca mungkin banyak permasalahan yang muncul nantinya," imbuh Jeki.
Jeki pun optimis Gresik United tetap bisa berprestasi dan bisa bersaing dengan klub lainnya di kompetisi nanti meski tidak diperkuat oleh marquee player. Tim asuhan Hanafi dinilai sudah punya skuat yang kompetitif.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 11 Maret 2025 13:00
Javier Saviola Beri Analisis Menarik Jelang Laga Barcelona vs Benfica
-
Liga Champions 6 April 2022 06:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 19:59
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 19:57
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 19:36
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 19:27
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...