
Bola.net - Klub Premier League, Arsenal nampaknya benar-benar serius menginginkan sosok Kieran Tierney. Tim asal London Utara itu diberitakan akan meningkatkan tawaran mereka untuk sang bek.
Tierney beberapa hari terakhir cukup ramai diberitakan menjadi target transfer Arsenal. Unai Emery ingin menjadikan sang bek sebagai bek kiri utama mereka musim depan, menggantikan Nacho Monreal yang sudah mulai uzur.
Arsenal sendiri diberitakan sudah mengajukan tawaran perdana untuk sang bek. Namun tawaran mereka ditolak mentah-mentah oleh Glasgow Celtic.
Dilansir The Guardian, Arsenal bergerak cepat untuk merespon penolakan Celtic itu. Mereka diberitakan akan mengajukan tawaran kedua untuk sang bek dengan nilai yang lebih besar dalam waktu dekat.
Pada awalnya, Arsenal mengajukan tawaran yang cukup kecil untuk bek 22 tahun tersebut. Mereka hanya berani membayar sekitar 15 juta pounds saja untuk sang bek.
Namun dengan penolakan Celtic itu, Arsenal langsung menaikkan tawaran mereka. Mereka disebut menaikkan tawaran mereka menjadi 18 juta pounds untuk sang bek.
Tidak hanya itu Arsenal juga akan menawarkan gaji sebesar 70 ribu pounds per pekan terhadap sang bek, agar ia semakin tertarik bergabung dengan The Gunners musim depan.
Simak situasi transfer Tierney di bawah ini.
Kemungkinan Ditolak
Laporan yang sama mengklaim bahwa tawaran kedua Arsenal ini kemungkinan besar akan kembali ditolak oleh Celtic.
Juara Liga Skotlandia itu sudah menetapkan harga transfer sang bek. Mereka menginginkan tidak kurang dari 25 juta pounds untuk mahar transfer Tierney.
Untuk itu mereka meminta Arsenal untuk menaikkan tawaran mereka jika mereka benar-benar tertarik meminang bek Timnas Skotlandia tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:11 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 04:59 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

