
Bola.net - Era baru Manchester United di bawah kendali Erik ten Hag sudah dimulai. Sesi pramusim Setan Merah akan menjadi momen krusial di mana Ten Hag telah menyiapkan beberapa aturan baru agar hasilnya maksimal.
United akan memulai sesi pramusim lebih awal dibanding klub-klub Premier League lain. Marcus Rashford dan kolega akan mulai digembleng di Carrington pada hari Senin 27 Juni 2022 waktu setempat.
Ten Hag punya alasan mengapa pramusim United dimulai lebih awal. Dia ingin melihat karakter dan membangun skuad United. Ten Hag ingin beradaptasi dengan kultur klub dan para pemain yang dilatihnya.
Pramusim Ten Hag bakal berbeda jika dibanding era Ole Gunnar Solskjaer. Ten Hag membawa beberapa aturan baru. Ten Hag juga akan menghidupkan aturan lama yang pernah dipakai Sir Alex Ferguson.
Lantas, apa saja aturan Erik Ten Hag pada sesi pramusim Manchester United? Yuk simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Ketebalan Rumput
Ten Hag punya ide bermain yang sangat jelas. Ten Hag ingin United bermain dengan umpan-umpan pendek. Jadi, keterampilan dan kualitas umpan akan mendapat perhatian khusus dari pria asal Belanda.
Ten Hag meminta United menyiapkan segala hal agar menunjang metode latihannya. Termasuk rumput di markas latihan United yakni Carrington. Ten Hag secara khusus meminta rumput di Carrington dipotong hingga ketebalan 15 mm.
Pada dua hari pertama pramusim, Ten Hag akan melakukan pemeriksaan kondisi fisik pemain. Latihan hanya bersifat pengembalian kondisi. Setelah itu, latihan fisik dan teknik dengan intensitas tinggi akan digelar.
Lari dengan Bola
Ten Hag menganut kepercayaan klasik bahwa fisik pemain akan meningkat jika melakukan banyak latihan lari. Aturan itu akan diterapkan di United, tetapi dengan cara yang berbeda.
Para pemain akan mendapat menu lari dengan intensitas tinggi. Tapi, mereka tidak akan berlari di atas bukit atau pasir. Jadon Sancho dan kolega akan berlari dengan bola di kakinya.
Metode itu, menurut Ten Hag, bisa meningkatkan dua aspek sekaligus. Selain fisik, kemampuan teknik olah bola pemain juga meningkat. Faktor itu bisa membantu pemain saat latihan umpan.
Makan Bersama
Ten Hag akan menerapkan aturan klasik yang dulu dipakai Sir Alex Ferguson. Ten Hag akan mewajibkan para pemain untuk makan bersama di markas klub ketika latihan usai.
Pada era Solskjaer, aturan tersebut tidak berlaku. Para pemain bisa makan di restoran klub kapan saja. Lalu, ada pemain yang langsung pulang atau pergi ke gym setelah latihan.
Hal tersebut dicurigai membuat skuad United terbagi menjadi beberapa kubu. Nah, Ten Hag akan mewajibkan semua pemain makan bersama. Bukan hanya para pemain, staf pelatih juga akan ikut bergabung.
Pegunungan Alpen
Ten Hag akan memulai sesi pramusim di Carrington. Lantas, sesi latihan akan dilanjutkan di area Austria. Tepatnya di area Pegunungan Alpen. Ten Hag merasa itu adalah tempat yang tepat untuk membangun tim.
Setelah itu, United akan melakukan sesi pramusim di Thailand dan Australia. United akan memainkan beberapa laga uji coba, termasuk lawan Liverpool.
Para pemain United akan bergabung secara bertahap. Pemain yang membela negaranya di UEFA Nations League mendapat jatah libur ekstra. Pada tahap awal, ada 14 pemain yang akan ikut pramusim.
Mereka adalah David De Gea, Dean Henderosn, Aaron Wan-Bissaka, Eric Bailly, Phil Jones, Axel Tuanzebe, Brandon Williams, Luke Shaw, Donny van de Beek, Amad Diallo, Jadon Sancho, Anthony Martial, dan Marcus Rashford.
Sumber: The Mirror
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Apakah Benar Gaji Sadio Mane di Liverpool Sangat Kecil dan Kalah dari Pemain Cadangan?
- Wow! Gabriel Jesus Akan Berstatus Pemain dengan Gaji Tertinggi di Arsenal
- Update Rumor Cristiano Ronaldo: Benarkah Akan Tinggalkan MU Lalu Gabung Bayern atau Chelsea?
- Wow! Barcelona Minta Harry Maguire dalam Paket Transfer Frenkie de Jong, MU Menolak
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Editorial 21 Oktober 2025 22:27
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:12
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:47
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:46
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...