
Bola.net - Isu kepergian Pierre-Emerick Aubameyang masih mengganggu Arsenal. Jika tidak segera ditangani, bisa jadi Aubameyang benar-benar berminat bermain untuk klub besar lainnya.
Isu ini sudah mengganggu The Gunners sejak beberapa bulan lalu. Pihak klub terlambat bergerak, saat ini Aubameyang tengah mendekati masa satu tahun terakhir kontraknya di Emirates Stadium.
Tentu situasi ini diamati oleh sejumlah klub besar Eropa lainnya. Aubameyang merupakan salah satu striker terbaik di dunia saat ini, dia juga masih menunjukkan permainan level tinggi meski tidak lagi muda.
Yang jelas, Arsenal bakal rugi besar jika kehilangan kapten sekaligus pemain terbaiknya. Tidak perlu analisis mendalam untuk memahami pentingnya peran Aubameyang, komentar Granit Xhaka saja sudah cukup.
Apa katanya? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Bakal Rugi Besar
Bagi Xhaka, Aubameyang merupakan salah satu pemain paling penting dalam tim saat ini. Striker Gabon selalu bisa diandalkan mencetak gol, juga punya aura positif yang bisa membuat ruang ganti lebih bersemangat.
"Jika itu [kepergian Auba] sungguh terjadi, tentu itu bakal jadi kerugian besar untuk tim dan klub. Auba selalu berbahaya dan selalu bisa mencetak gol, dan sebagai pria dia juga sangat baik," ungkap Xhaka kepada SportBild.
"Dia selalu positif, optimistis, giat membantu, dan sangat profesional."
Lindungi Ozil
Xhaka tidak hanya bicara soal Aubameyang, dia juga menyinggung peran Mesut Ozil untuk tim. Menurutnya, Ozil adalah pria rendah hati dan pesepak bola dengan skill luar biasa.
"Saya memandangnya sebagai reman yang sangat positif dan mudah disukai. Dia benar-benar pria rendah hati, selalu siap membantu, dan bekerja keras di sesi latihan," lanjut Xhaka.
"Menurut saya, dia benar-benar menikmati sepak bola. Ketika Mesut dalam performa terbaiknya, tentu dia pemain yang sangat penting bagi kami dan selalu bisa membuat perbedaan."
"Kita bahkan tidak perlu membahas keterampilan olah bolanya di sini," pungkasnya.
Sumber: Sportbild
Baca ini juga ya!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 15:57
-
News 22 Oktober 2025 15:50
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:41
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 15:10
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:03
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...