
Bola.net - Raksasa Premier League Chelsea dikabarkan sangat tertarik pada Gavi dan siap mengaktifkan klausul rilisnya agar bisa membajaknya dari Barcelona.
Gavi masih berusia 17 tahun. Namun berkat bakatnya yang luar biasa, ia dipercaya untuk bermain di skuat utama Barcelona pada musim 2021-22 ini.
Penampilan Gavi pun begitu memikat. Ia bahkan sampai dipercaya untuk bermain bagi Timnas Spanyol.
Masalahnya, kontrak sang wonderkid berakhir pada musim panas 2023 nanti. Barcelona sekarang tengah berusaha agar Gavi segera memperpanjang masa kerjanya di Camp Nou.
Chelsea Idamkan Gavi
Akan tetapi, Barcelona kini harus ekstra waspada. Sebab ada Chelsea yang dikabarkan berniat membajak Gavi.
Kabar tersebut disampaikan oleh El Nacional. Laporan itu mengklaim bahwa penampilan Gavi dikabarkan sangat membuat pemilik Chelsea yakni Roman Abramovich, kesengsem.
Abramovich pun menilai Gavi punya potensi besar untuk menjadi bintang Chelsea di masa depan. Di sisi lain pelatih The Blues yakni Thomas Tuchel juga disebut mungkin akan tertarik untuk mendatangkan sang gelandang juga.
Padahal sekarang ia memiliki banyak amunisi di lini tengah. Di tim utama saja ada Mateo Kovacic, N'Golo Kante, dan Jorginho, sementara di bangku cadangan ada Saul, Ross Barkley, hingga Ruben Loftus-Cheek.
Laporan itu juga menyebut bahwa saat ini klausul rilis Gavi cukup mahal. Barcelona menyematkan bandrol 50 juta pounds pada sang wonderkid.
Soal Kontrak Gavi
Barcelona sebelumnya dikabarkan sudah memulai proses negoisasi kontrak dengan pihak Gavi dan agennya. Semuanya berjalan cukup lancar.
Manajemen Barca kabarnya menawarkan perpanjangan kontrak selama lima tahun. Gavi juga disebut akan mendapatkan kenaikan gaji per tahunnya.
Barcelona tentunya juga akan berusaha melindungi Gavi dengan klausul rilis yang ugal-ugalan. Kabarnya klausul itu akan bernilai 900 juta euro!
Klasemen Sementara Premier League
(El Nacional)
Gosip Lainnya:
- Rumahnya Dijual, Pertanda Kessie Segera Pindah dari Milan ke PSG?
- Xavi Desak Barcelona Segera Perpanjang Kontrak Ousmane Dembele
- Demi Kalahkan MU, Chelsea Siapkan Manuver Khusus untuk Rekrut Aurelien Tchouameni
- Bukan ke Barcelona, Adama Traore Bakal Gabung Liverpool?
- Juventus Mulai Kebut Transfer Pemain Manchester United Ini
- Jesse Lingard Putuskan Tinggalkan Manchester United
- Cari Pengganti Lloris, Conte Bidik Kiper Nomor Satu inggris
- Lewandowski Mulai Cari Info Soal Premier League, Isyarat Segera Tinggalkan Bayern?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:21Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5249740/original/043373900_1749695482-Thomas_Frank.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479623/original/035064100_1768982816-1000115113.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479519/original/025905400_1768980854-1000939037.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476552/original/014686900_1768790752-5.jpg)

