
Bola.net - Gelandang Brescia, Sandro Tonali angkat bicara terkait rumor dirinya bergabung dengan Manchester United. Tonali menegaskan bahwa ia saat ini belum mau memikirkan ke mana ia akan bermain di masa depan.
Manchester United tengah menjalani misi perburuan gelandang baru. Mereka mencari pemain yang bisa menggantikan peran Ander Herrera yang meninggalkan klub di musim panas kemarin.
Manchester United diberitakan tengah mengamati sosok Sandro Tonali. Pemain yang disebut titisan Andrea Pirlo itu dinilai merupakan gelandang muda terbaik di Italia saat ini.
Ketika ditanya mengenai rumor MU itu, begini respon Tonali. "Di mana saya ingin bermain di masa depan? Sejujurnya saya tidak tahu" buka Tonali kepada Calciomercato.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Masih Dirahasiakan
Tonali membeberkan bahwa ia sebenarnya sudah punya gambaran mengenai klub mana yang akan ia perkuat di masa depan.
Namun untuk saat ini ia enggan gembar-gembor dan fokus untuk membenahi performanya bersama Brescia.
"Saya tidak mau bicara apa-apa karena saya takut salah bicara. Saya sendiri memiliki sebuah impian yang ingin segera saya raih. Saya akan menyimpan mimpi itu sendiri dan mungkin saya akan membagikannya setelah ini."
Abaikan Perbandingan
Tonali juga memberikan komentar terkait perbandingan yang dibuat orang-orang terhadap dirinya dengan Andrea Pirlo.
Tonali mengaku tidak mau terlalu memusingkan perbandingan tersebut dan fokus untuk memperbaiki permainannya.
"Perbandingan dengan Pirlo? Saya mendengar itu lebih dari satu kali dalam satu hari. Terkadang ketika saya baru bangun tidur, orang-orang sudah membicarakan perbandingan itu. Setelah beberapa waktu, saya rasa saya sudah terbiasa dengan situasi ini." ia menandaskan.
Harga Mahal
Presiden Bresica, Masimo Celino membeberkan beberapa waktu yang lalu mengenai harga Tonali.
Gelandang 19 tahun itu hanya akan dijual jika ada klub yang berani menawar 300 juta Euro untuk sang gelandang.
(Calciomercato)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 16:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479752/original/002740200_1768988813-2d8a8ac0-e1a1-497e-941e-a229e99a393a.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478844/original/040720200_1768943914-BodoGlimt_vs_Man_City_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479692/original/057742100_1768986387-Juru_Bicara_KPK_Budi_Prasetyo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479735/original/039501900_1768987850-Kades_di_Sragen_mandi_lumpur.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5080102/original/008701700_1736158590-20250106-Dapur_MBG-MER_2.jpg)

