
Bola.net - - Klub Serie A, AC Milan nampaknya menyadari bahwa pemain andalan mereka, Suso tengah diincar oleh Liverpool. Untuk itu Il Rossonerri dikabarkan akan segera memagari sang pemain dengan kontrak baru dalam waktu dekat.
Dalam dua tahun terakhir, Suso berkembang pesat di Milan. Ia menjadi salah satu playmaker terbaik bagi Rossonerri di mana ia berkontribusi besar untuk lini serang Milan.
Performa apik Suso ini dikabarkan menarik perhatian mantan klub sang pemain, Liverpool. The Reds disebut tertarik untuk memboyong sang pemain di bulan Januari nanti.
Namun Milan sendiri kabarnya tidak akan tinggal diam dengan manuver The Reds tersebut. Dilansir Calciomercato, Pihak Il Diavolo Rosso akan segera memperpanjang kontrak sang winger dalam waktu dekat ini.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui usaha Milan untuk mempertahankan Suso.
Perkuat Lini Serang
Laporan itu mengklaim bahwa Liverpool benar-benar serius mengincar Suso. Mereka kabarnya ingin meningkatkan kedalaman tim mereka, terutama di lini serangnya.
Liverpool sendiri sejatinya memiliki trisula lini serang yang mematikan pada diri Mohamed Salah, Roberto Firmino dan Sadio Mane. Namun mereka masih kekurangan pemain untuk melapisi ketiga penyerang tajam tersebut.
Alhasil Liverpool menilai Suso yang performanya tengah menanjak bakalan cocok untuk menjadi amunisi tambahan untuk lini serang mereka musim depan.
Perpanjang Kontrak
AC Milan sendiri sadar bahwa Liverpool memiliki kans yang cukup besar untuk memulangkan Suso ke Anfield. Alhasil mereka mulai bergerak untuk mencegah sang pemain kembali ke Inggris.
Suso sendiri sejatinya masih terikat kontrak yang cukup panjang di San Siro. Kontraknya baru akan habis pada tahun 2022 mendatang.
Namun klausul rilis Suso saat ini hanya berada di angka 40 Juta Euro. Angka ini cukup rawan untuk mempertahankan sang pemain, sehingga mereka ingin meningkatkan angka ini hingga beberapa kali lipat.
Penampilan Impresif
Musim ini, Suso 9 kali menjadi starter di Serie A di mana ia mengemas 3 gol dan 7 assist bagi Rossonerri.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 24 Januari 2026 01:19Capello Buka Alasan Allegri Ogah Bahas Scudetto Meski AC Milan Tampil Solid
-
Liga Italia 23 Januari 2026 23:29 -
Liga Inggris 23 Januari 2026 22:12 -
Liga Inggris 23 Januari 2026 20:48 -
Liga Inggris 23 Januari 2026 20:24Liverpool Mengintai, Thomas Frank Tegaskan Micky van de Ven Milik Tottenham
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 24 Januari 2026 01:19 -
Liga Italia 23 Januari 2026 23:29 -
Liga Italia 23 Januari 2026 23:08 -
Liga Inggris 23 Januari 2026 22:12 -
Voli 23 Januari 2026 21:59 -
Liga Spanyol 23 Januari 2026 21:55
MOST VIEWED
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Tak Pernah Disentuh Ruben Amorim di MU: Duduk Penuh Saksikan Tim Akademi
- Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
- Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481427/original/032187300_1769130251-WhatsApp_Image_2026-01-23_at_08.01.58.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482422/original/066428100_1769187014-IMG-20260123-WA0194.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482402/original/054602000_1769182507-lula_lahfah.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4750795/original/017104800_1708660528-lulalahfah_1708488000_3307090680726527786_199618161.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482389/original/022761000_1769179406-153888.jpg)
:strip_icc():watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,573,20,0)/kly-media-production/medias/5482334/original/036639300_1769174289-20260123IQ_Persija_Jakarta_vs_Madura_United__2_.JPG)

