
Bola.net - Mantan penyerang Manchester United, Dimitar Berbatov mengaku terkesan dengan performa mantan timnya baru-baru ini. Berbatov percaya Setan Merah berhasil tampil di luar ekspektasi banyak orang.
Manchester United mendapatkan jadwal yang berat di pekan pertama EPL kemarin. Mereka harus mengawali perjalanan mereka dengan menghadapi Chelsea di Old Trafford.
Pertandingan yang diprediksi berlangsung sengit itu ternyata berjalan mengejutkan. Manchester United berhasil tampil dominan dan memenangkan laga tersebut dengan skor 4-0.
Berbatov percaya bahwa Setan Merah membuat banyak orang terkejut dengan permainan mereka. "United bermain lebih baik daripada yang saya bayangkan saat melawan Chelsea," ujar Berbatov kepada Betfair.
Baca komentar lengkap mantan bomber MU itu di bawah ini.
Permainan Berkualitas
Berbatov menilai bahwa seluruh pemain MU tampil dengan sangat baik di laga tersebut, sehingga mereka menjadi kejutan yang menyenangkan bagi para fans.
"Saya rasa banyak fans Manchester United yang terkejut dengan kualitas permainan yang ditunjukkan tim ini."
"Harry Maguire dan Aaron Wan-Bissaka menunjukkan performa yang hebat di lini pertahanan sementara Rashford dan Anthony Martial menunjukkan kerjasama yang bagus di lini serang."
Saling Melengkapi
Berbatov mengakui bahwa ia sangat antusias melihat kerjasama antara Rashford dan Martial. Ia percaya kedua penyerang ini berpotensi menjadi mesin gol yang mematikan bagi Setan Merah.
"Mereka [Rashford dan Martial] adalah dua penyerang muda yang cerdas. Selama mereka bisa berkomunikasi dengan baik, maka mereka akan sama-sama mematikan."
"Penyelesaian akhir Rashford benar-benar bagus, sementara Martial mencetak gol tipikal penyerang no 9, sehingga ia sudah menunjukkan bahwa ia layak mengenakan nomor punggung saya." tandasnya.
Buktikan Kemampuan
Manchester United kembali ditunggu partai sulit di pekan kedua EPL musim ini.
Mereka harus bertandang ke Mollineux untuk berhadapan dengan tim kuda hitam, Wolverhampton.
(Betfair)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 23:27
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 22:58
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:48
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...