
Bola.net - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford memiliki 'senjata' baru untuk memulihkan cedera punggung yang ia derita. Sang striker diberitakan akan menggunakan korset khusus untuk membantu memulihkan cederanya.
Pada pertengahan bulan kemarin, Rashford mengalami sebuah cedera. Ia mengalami cedera di bagian punggungnya pada laga replay melawan Wolverhampton di ajang FA Cup.
Setelah dilakukan pemeriksaan yang lebih menyeluruh, cedera punggung yang dialami Rashford cukup parah. Ada dua retakan di tulang punggungnya sehingga ia harus absen cukup lama.
The Sun mengklaim bahwa Rashford tengah mengupayakan segala cara untuk pulih dari cedera ini. Ia bahkan rela menggunakan korset untuk memulihkan cederanya.
Simak situasi cedera Rashford selengkapnya di bawah ini.
Korset Khusus
Menurut penelusuran Sun, Rashford saat ini menggunakan korset khusus untuk membantu pemulihan cederanya.
Korset itu dideskripsikan bertugas untuk menopang punggungnya. Dengan keberadaan korset itu, bebang yang harus ditanggung tulang punggung Rashford menjadi berkurang sehingga pemulihan tulangnya menjadi lebih cepat.
Korset ini merupakan sebuah cara alternatif, sehingga Rashford tidak memerlukan operasi untuk memulihkan cederanya.
Dampak Positif
Laporan itu juga mengklaim bahwa penggunaan korset khusus ini benar-benar membantu pemulihan cedera Rashford.
Tulang yang retak di punggungnya itu sudah mulai menyatu, lebih cepat dari perkiraan. Alhasil cedera Rashford bisa pulih lebih cepat dari perkiraan.
Rashford pun diberitakan mulai menyusun jadwal latihan ringan dalam waktu dekat setelah ia dinyatakan oleh tim dokter bisa berlatih kembali.
Perkiraan Awal
Pada awalnya cedera Rashford diperkirakan membutuhkan waktu sekitar tiga bulan untuk pulih seutuhnya.
Namun jika pemulihannya berjalan lebih cepat, maka tanggal comebacknya di skuat Manchester United juga semakin cepat.
(The Sun)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:17Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
-
Editorial 20 Januari 2026 13:056 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 15:46 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:45 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:39 -
Liga Champions 20 Januari 2026 15:35 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:33
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478255/original/097859800_1768896634-Rekaman_CCTV_geng_motor_di_Makassar_serang_warga.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478246/original/071746400_1768896353-Kecelakaan_di_jalur_lintas_Sumatera.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477487/original/061062800_1768828020-Pramono_Anggaran.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401360/original/036528900_1762165227-Gunung_Kerinci.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478144/original/057142400_1768893018-Menteri_Hukum_Supratman_Andi_Agtas.png)

