Lepas Martial, MU Prioritaskan Penyerang Napoli Ini

Lepas Martial, MU Prioritaskan Penyerang Napoli Ini
Dries Mertens (c) AFP

Bola.net - - Klub EPL, Manchester United mulai ambil ancang-ancang jika mereka gagal mempertahankan Anthony Martial. Setan Merah kabarnya akan membidik salah satu penyerang Napoli untuk menjadi pengganti Martial musim depan.

Semenjak awal tahun kemarin, United kerap dikabarkan akan kehilangan Martial. Sosok 22 tahun itu kabarnya ingin pergi setelah jam bermainnya menurun drastis usai kedatangan Alexis Sanchez.

Baru-baru ini beredar kabar bahwa Jose Mourinho sudah merestui kepergian Martial di musim panas nanti. Oleh karenanya United mulai bergerak mencari pengganti yang sepadan untuk memperkuat lini serang mereka musim depan.

Dilansir dari The Sun, Jose Mourinho sudah menemukan kandidat pengganti ideal bagi Martial. Ia dikabarkan akan mendekat penyerang Napoli, Dries Mertens untuk menjadi pengganti Martial.

Penyerang 31 tahun itu tampil tajam di Serie A musim ini. Ia membuat total 18 gol dan 6 assist bagi Il Partenopei di 34 starternya di ajang Serie A.

Mertens sendiri sejatinya bukan target transfer MU yang baru. Musim lalu ia sempat dikaitkan dengan setan merah usai tampil trengginas di lini serang Napoli.

Pemain Timnas Belgia itu hanya memiliki klausul rilis sebesar 25 juta pounds. Untuk itu ia akan menjadi pembelian yang bagus bagi setan merah.