
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United dilaporkan tidak sabar untuk mendaratkan Carlos Baleba dari Brighton. Setan Merah dikabarkan mencoba untuk memproses transfer sang gelandang di Januari 2026 ini.
Nama Baleba sebenarnya sudah cukup lama dikaitkan dengan Manchester United. Ruben Amorim sudah naksir berat dengan sang gelandang sejak tahun lalu dan ia sempat mencoba untuk mendatangkannya ke Old Trafford.
Namun pada saat itu Brighton memutuskan menolak penawaran Setan Merah. Mereka hanya mau menjual sang gelandang di musim panas tahun 2026.
Sky Sports melaporkan bahwa MU dikabarkan membandel untuk urusan Baleba. Mereka dikabarkan mencoba untuk merekrut Baleba di Januari 2026 ini.
Simak informasi seputar transfer Baleba selengkapnya di bawah ini.
MU Ingin Curi Start untuk Jasa Baleba

Menurut laporan tersebut, Manchester United dilaporkan ingin curi start dalam proses transfer Baleba ini.
Mereka ingin mendatangkan sang gelandang di Januari agar proses adaptasi Baleba bisa lebih panjang, sehingga musim depan ia sudah beradaptasi full di skuad MU. Setan Merah juga cepat-cepat mencoba merekrut Baleba karena mereka takut ditikung di musim panas nanti.
itulah mengapa MU dilaporkan sudah mulai merayu kembali Brighton agar mereka mau melepaskan Baleba lebih cepat ke tim mereka.
Dapat Penolakan Lagi

Menurut laporan yang sama, usaha MU untuk mencoba merekrut Baleba di musim dingin ini terpantau gagal. Brighton menolak penawaran Setan Merah untuk sang gelandang.
The Seagulls masih berpegang teguh dengan pendirian mereka. Karena mereka tahu sulit mencari pemain berkualitas untuk menggantikan Baleba di tengah musim.
Jadi mereka meminta MU untuk kembali lagi untuk mengajukan penawaran mereka atas jasa Baleba pada musim panas mendatang.
Perkiraan Mahar Transfer Baleba

Menurut rumor yang beredar, Manchester United harus siap keluar uang dalam jumlah besar untuk bisa merekrut Baleba dari Brighton.
Sang gelandang kabarnya hanya akan dilepas di kisaran 80 juta pounds karena The Seagulls menilai Baleba adalah salah satu gelandang muda terbaik di EPL saat ini.
Klasemen Premier League
Sumber: Sky Sports
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Januari 2026 16:01Pelatih Dadakan Chelsea Akui 24 Jam yang Gila Menjelang Man City vs Chelsea
-
Liga Inggris 4 Januari 2026 15:49Jadwal Nonton Live Streaming Leeds vs MU Malam Ini, 4 Januari 2026
-
Liga Inggris 4 Januari 2026 15:08Tempat Menonton Leeds vs Man Utd Hari Ini: Tayang di Mana, Main Jam Berapa?
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 4 Januari 2026 16:01 -
Liga Inggris 4 Januari 2026 15:49 -
News 4 Januari 2026 15:41 -
Bola Indonesia 4 Januari 2026 15:27 -
News 4 Januari 2026 15:22 -
Liga Inggris 4 Januari 2026 15:16
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain yang Bisa Direkrut Liverpool pada Januari...
- Liverpool Ditikung Man City Soal Antoine Semenyo? ...
- Salah hingga Drogba, 7 Pemain Terhebat yang Tak Pe...
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...













:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461831/original/095838900_1767460415-Untitled.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5462207/original/086705500_1767514421-yakob.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5462208/original/063810800_1767514510-45994.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5462108/original/040810200_1767506068-000_33742BH.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5440453/original/006723600_1765434311-Untitled.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/826780/original/062578300_1426130957-20140504022234067.jpg)

