
Bola.net - - Jurnalis sepak bola, Raphael Honigstein, mengklaim bahwa Alexis Sanchez sudah dibenci oleh para pemain Arsenal sebelum dia hengkang ke Manchester United. Hal ini disebabkan oleh tingkah laku Sanchez yang merasa seperti pemain terhebat Arsenal di masa itu.
Sanchez dibeli Manchester United pada Januari lalu, setelah dia menegaskan tidak tertarik untuk memperpanjang kontrak bersama The Gunners. Namun demikian, selama berkostum setan merah sejauh ini Sanchez belum mampu membuktikan dirinya sebagai pemain kelas dunia.
Honigstein pun membongkar perilaku Sanchez di ruang ganti Arsenal saat timnya tersebut semakin terpuruk. Dikatakannya, pemain berdarah Chili tersebut kerap kali membanggakan dirinya lebih hebat daripada skuat Arsenal lainnya.
"Sudah lazim diketahui bagaimana buruknya situasi ruang ganti Arsenal yang membenci Alexis Sanchez," ungkap dia dikutip dari express.
Alexis Sanchez Merayakan Trofi FA Cup
"Para pemain Arsenal merasa Sanchez bertanding hanya untuk dilihat kamera. Dia melakukan hal-hal seperti ini 'Oh aku terus mencoba! Apa yang kalian semua lakukan?' dan perilakunya itu benar-benar membuat para pemain membencinya."
Sejauh ini di Manchester United, Sanchez sudah tampil sebanyak sembilan kali dan baru mencetak satu gol. Jose Mourinho pun mengharapkan sang pemain mampu membuktikan dirinya di sisa laga musim ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:11 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)

