
Bola.net - Bos Arsenal, Unai Emery akhirnya mencoba menenangkan fans The Gunners dengan menjanjikan pembelian beberapa pemain top dalam beberapa hari ke depan. Emery tidak mau fans terus gelisah karena menilai klub pasif.
Beberapa pekan terakhir, fans Arsenal mulai mencemaskan pergerakan klub di bursa transfer. 14 grup fans Arsenal bahkan melayangkan surat terbuka yang berisikan kekhawatiran mereka terhadap langkah klub.
Sejauh ini Arsenal baru membeli Gabriel Martinelli, pemain muda Brasil yang kabarnya hanya akan memperkuat tim akademi. Jika dibandingkan dengan rival-rival di papan atas Premier League, jelas itu tidak cukup.
Kekhawatiran itu kian tinggi usai Arsenal disebut hanya punya dana belanja 45 juta poundsterling pada bursa transfer kali ini. Dana itu jelas tidak cukup untuk mendatangkan pemain top.
"Kami memilih bersabar dan tenang sebab kami benar-benar ingin mendatangkan pemain yang mampu membantu kami dengan performa hebat," tegas Emery di Arsenal.com.
"Juga karena kami berpikir dalam tim yang sekarang ada banyak pemain bagus dan pemain-pemain muda, kami juga perlu menempatkan pemain-pemain terbaik di beberapa posisi."
"Sungguh, saya bisa mengatakan pada suporter kami bahwa kami akan memiliki tim yang sangat bagus dengan pemain-pemain yang ada sekarang, juga dengan tiga atau empat pemain yang bisa membantu kami beberapa hari ke depan."
Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Pemain yang Tepat
Lebih lanjut, Emery menjamin Arsenal tidak akan tinggal diam. Staf perekrutan sedang bekerja keras di balik layar. Emery tidak mau gegabah dan berharap klub hanya mendatangkan pemain yang tepat.
"Kami sedang mengusahakannya, klub sedang bekerja dengan kemungkinan mendapatkan beberapa pemain baru. Kami melakukan banyak pertemuan," lanjut Emery.
"Kami punya gagasan jelas tentang siapa pemain yang bisa membantu kami dengan kualitasnya dan posisi-posisi yang kami perlukan," tutup dia.
Baca Juga:
- Tottenham Bisa Bangun Stadion dan Beli Pemain Top, Arsenal Masih Mau Berdalih?
- Pesan untuk Pemilik Klub: Fans Arsenal Butuh Bukti, Bukan Janji
- Arsenal Mau di Bawa ke Mana? Begini Janji Pemilik Klub
- Crystal Palace Tak Tergoda Lepas Wilfried Zaha ke Arsenal
- Inginkan Dani Alves, Arsenal Harus Bayar Gaji Rp 3,4 Miliar per Pekan
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 18:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:41 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 17:29
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4439890/original/058272000_1684940355-348237169_599185758943490_3150403143734906669_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3807516/original/090085000_1640672366-148355508_430150894707997_2084073915891854769_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478632/original/011756100_1768907216-Warga_Pati_gelar_aksi_di_depan_kantor_Bupati_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5452619/original/063632700_1766411191-Kepala_Departemen_Kebijakan_Makroprudensial_BI__Solikin_M._Juhro-4.jpeg)

