Agen: Masa Depan Giaccherini Bergantung Pada Conte

Agen: Masa Depan Giaccherini Bergantung Pada Conte
Emanuele Giaccherini. (c) AFP
Bola.net - Agen Emanuele Giaccherini mengaku bahwa masa depan kliennya tersebut benar-benar bergantung pada keberadaan Antonio Conte di Juventus.

Giaccherini memang bukanlah pilihan utama dalam skuad Juventus musim ini. Meski begitu, sang agen, Furio Valcareggi mengaku bahwa kliennya itu merasa bahagia karena ia masih tetap mendapatkan penghargaan dari sang pelatih.

"Dia tidak akan meninggalkan Turin selama Conte masih berada di sana," terang Valcareggi.

Selain itu, agen Giachherini itu juga mengaku bahwa sang pemain juga sangat dicintai oleh rekan-rekan satu tim. Hal itu bisa terlihat dari selebrasi yang dilakukan oleh para pemain Bionconeri kala pemain 27 tahun tersebut mencetak gol akhir pekan lalu.

Bahkan sang agen berani menyatakan bahwa Conte telah jatuh hati kepada kemampuan Giachherini yang memang bisa ditempatkan hampir di seluruh bagian lapangan tengah. (foti/bgn)