
Bola.net - AC Milan tak mampu meraih kemenangan saat menghadapi tuan rumah Lecce pada pekan ke-12 Serie A 2023/2024, Sabtu (11/11/2023). Laga Lecce vs Milan di Ettore Giardiniero itu berakhir imbang dengan skor 2-2.
Milan membuka keunggulan lewat gol Olivier Giroud pada menit 28. Tijjani Reijnders kemudian menggandakannya di menit 35. Keunggulan Milan musnah setelah Lecce mencetak dua gol balasan melalui pemain pengganti Nicola Sansone menit 66 dan Lameck Banda menit 70.
Setelah Milan kehilangan Giroud yang mendapatkan kartu merah di menit 90+3, Lecce sebenarnya membobol gawang Milan lewat pemain pengganti Roberto Piccoli menit 90+4. Namun, gol yang seharusnya menjadi gol penentu kemenangan Lecce itu dianulir oleh VAR.
Milan lagi-lagi gagal menang. Dengan hasil tersebut, berarti pasukan Stefano Pioli tanpa satu pun kemenangan dalam empat laga terakhir mereka di Serie A.
Namun, 'ajaibnya', meski empat laga tanpa kemenangan, Milan masih tetap bercokol di empat besar Serie A.
2 Kali Kalah di Kandang, 2 Kali Imbang saat Main Tandang
Dalam empat laga terakhirnya di Serie A, Milan dua kali imbang dan dua kali kalah. Dua kekalahan itu semuanya dialami di kandang dengan skor 0-1, sedangkan dua hasil imbang semuanya diraih saat main tandang dengan skor 2-2.
Milan kalah 0-1 dari Juventus, imbang 2-2 dengan Napoli, dipermalukan Udinese 0-1, dan imbang 2-2 dengan Lecce.
Hasil dan beberapa jadwal AC Milan berikutnya di Serie A 2023/2024 (c) WhoScored
Milan Masih Peringkat 3
Klasemen Serie A 2023/2024 per pekan 12 (c) Instagram/seriea
Meski tanpa kemenangan dalam empat laga terakhir di Serie A, Milan masih berada di empat besar. Milan saat ini menempati peringkat tiga.
Milan memiliki 23 poin (M7 S2 K3), tertinggal delapan poin dari Inter Milan dan enam poin dari Juventus. Milan cuma unggul dua poin dari Napoli, serta masing-masing tiga poin dari Atalanta dan Fiorentina.
Lihat Hasil Lengkap Serie A 2023/2024 Pekan 12
Sabtu, 11 November 2023
00:30 WIB Sassuolo 2-2 Salernitana
02:45 WIB Genoa 1-0 Hellas Verona
21:00 WIB Lecce 2-2 AC Milan
Minggu, 12 November 2023
00:00 WIB Juventus 2-1 Cagliari
02:45 WIB Monza 1-1 Torino
18:30 WIB Napoli 0-1 Empoli
21:00 WIB Udinese 1-1 Atalanta
21:00 WIB Fiorentina 2-1 Bologna
Senin, 13 November 2023
00:00 WIB Lazio 0-0 AS Roma
02:45 WIB Inter Milan 2-0 Frosinone
Berikutnya: AC Milan vs Fiorentina
Pertandingan Milan berikutnya di Serie A adalah pertandingan kandang. Milan akan menjamu Fiorentina (26/11/2023).
Di pekan 12, Fiorentina menang 2-1 menjamu Atalanta. Fiorentina menang lewat gol Giacomo Bonaventura dan penalti Nicolas Gonzalez. Kemenangan itu membuat Fiorentina berada tiga poin di belakang Milan.
Milan perlu waspada. Milan tak boleh lengah. Milan harus memperbaiki permainan mereka.
Jika tak bangkit saat menjamu Fiorentina setelah jeda internasional nanti, posisi Milan di peringkat tiga bisa terancam. Milan bahkan berpotensi tergusur dari empat besar.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Informasi Lengkap Piala Dunia U-17 2023: Kapan, di Mana, Tim Peserta, Pembagian Grup, Jadwal, Format
- Madrid Menang, Barcelona Menang, tapi Girona Tetap di Atas
- Lewandowski 'Buka Puasa': Cetak 2 Gol Kemenangan Barcelona
- Belum Ada yang Sanggup Curi Poin di Markas Atletico Madrid
- Setelah 6 Laga, Gawang Juventus Akhirnya Bobol juga
- Napoli Kalah dari Empoli Itu Memalukan Sekali!
- Seria A Milik Inter Milan: Posisi Paling Puncak, Gol Paling Banyak, Striker Paling Tajam
- Masih Menunggu Gol Non-penalti Hakan Calhanoglu
- Newcastle Tersungkur lagi, Kalah 0-2 lagi
- Liverpool + Anfield = Menang
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 11 Oktober 2025 19:46
-
Tim Nasional 11 Oktober 2025 19:38
-
Tim Nasional 11 Oktober 2025 19:28
-
Otomotif 11 Oktober 2025 19:22
-
Tim Nasional 11 Oktober 2025 19:20
-
Otomotif 11 Oktober 2025 19:16
MOST VIEWED
- Laga Juventus vs AC Milan Ungkap Masalah Serius Rossoneri
- Siapa Marco Ottolini? Sosok yang Dikabarkan Bakal jadi Direktur Olahraga Juventus
- AC Milan vs Como di Australia: Pertandingan Gila yang Bikin Rabiot Emosi
- Memble di Laga Juventus vs AC Milan, Rafael Leao Diberi Peringatan Keras Oleh Rabiot: Udah 26 Lu!
HIGHLIGHT
- Selain Hugo Ekitike, 5 Selebrasi Pemain yang Beruj...
- 5 Pemain MU Paling Cepat Cetak 100 Gol, Bruno Fern...
- 10 Pemain Tercepat Raih 50 Gol Liga Champions: Haa...
- Peta Panas Pelatih Premier League: Slot Nyaman, Am...
- 5 Pemain yang Berpeluang Besar Raih Ballon dOr 202...
- 5 Pemain Peraih Ballon dOr Terbanyak: Lionel Messi...
- Tampil Impresif di Lapangan, 11 Pemain Ini Malah G...