
Bola.net - Klub Serie A, AS Roma tidak butuh waktu lama untuk mencari pengganti Jose Mourinho. Il Lupi resmi menunjuk Daniele De Rossi sebagai pelatih baru mereka yang baru.
Beberapa jam yang lalu, AS Roma resmi memecat Jose Mourinho. Pelatih asal Portugal itu dibebastugaskan setelah Il Lupi menelan serentetan hasil negatif.
Kepergian Mourinho membuat kursi pelatih AS Roma kosong. Alhasil manajemen Roma langsung bergegas mencari penggantinya.
Beberapa saat yang lalu, AS Roma resmi memperkenalkan manajer baru mereka. Mereka menunjuk sosok Daniele De Rossi sebagai pelatih baru mereka.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Kontrak Jangka Pendek

Kepastian diangkatnya De Rossi sebagai manajer baru AS Roma diumumkan langsung AS Roma melalui situs resmi mereka.
Mereka mengonfirmasi sang legenda akan menangani Paulo Dybala dkk hingga akhir musim nanti.
"AS Roma dengan senang hati mengonfirmasi bahwa Daniele De Rossi sudah ditunjuk sebagai pelatih kepala kami yang baru hingga 30 Juni 2024," tulis pernyataan resmi Roma.
Merasa Bahagia

De Rossi sendiri mengaku sangat bahagia bisa bergabung dengan AS Roma kembali. Ia berjanji akan memberikan yang terbaik agar Roma kembali bertaji lagi.
"Bisa bekerja sebagai pelatih baru klub ini rasanya sulit saya deskripsikan. Semua orang tahu betapa berartinya Roma bagi saya," ungkap De Rossi.
"Kami tidak memiliki pilihan selain untuk kembali kompetitif, berjuang untuk meraih tujuan kami. Itu akan menjadi prioritas staff dan saya di klub ini," pungkasnya.
Laga Perdana

De Rossi sendiri akan debut sebagai pelatih AS Roma pada akhir pekan ini.
Ia akan memimpin Giallorossi menghadapi Hellas Verona di Olimpico Stadium, Minggu (21/1/2024) dini hari nanti.
Klasemen Serie A
(AS Roma)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
-
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 02:33
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

