
Bola.net - - Penyerang Inter Milan, Mauro Icardi, kembali menunjukkan ketajamannya dalam laga kontra Udinese akhir pekan kemarin. Sang pelatih, Luciano Spalletti, melayangkan pujian kepadanya dan menganggapnya sebagai striker yang luar biasa.
Satu gol dari Icardi jelang turun minum berhasil membuat Nerrazzuri menang atas Udinese dengan skor 4-0. Gol-gol Inter lainnya diciptakan oleh Andrea Ranocchia, Rafinha, dan juga Borja Valero.
Dengan begitu, Icardi telah mencetak empat gol dalam lima partai terakhir Inter di musim ini. Selain itu, tambahan satu gol membuatnya kini telah menyarangkan bola ke gawang sebanyak 28 kali di Serie A.
Spalletti sendiri bahkan menyatakan bahwa Icardi adalah pemain terkuat yang pernah ia latih sepanjang karirnya. Menurutnya, striker asal Argentina tersebut memiliki kualitas yang mumpuni dalam urusan mencetak gol.
"Dia adalah pemain hebat, seorang striker yang luar biasa. Dia punya kualitas untuk mencetak gol, dia tahu ke mana bola akan pergi. Dia adalah pemain terkuat yang pernah saya latih," ujar Spalletti seperti yang dilansir dari Goal.
"Icardi bekerja di luar area penalti, tapi beberapa meter di depan gawang, dia sangat mematikan," tandas mantan pelatih AS Roma tersebut.
Spalletti juga merupakan sosok yang membangkitkan penampilan penyerang Liverpool, Mohamed Salah, waktu masih melatih Roma musim lalu. Saat itu, Salah tiba di Stadio Olimpico setelah menjalani karir yang buruk bersama klub Premier League lainnya, Chelsea.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 28 Oktober 2025 11:40Jose Mourinho Kenang Rivalitas Panas Inter, AC Milan, dan Juventus
-
Liga Italia 28 Oktober 2025 11:26 -
Liga Italia 28 Oktober 2025 11:09Gianluigi Buffon Dukung Penuh Luciano Spalletti Jadi Pelatih Baru Juventus
-
Liga Italia 28 Oktober 2025 10:42
LATEST UPDATE
-
Bundesliga 28 Oktober 2025 14:09 -
Bulu Tangkis 28 Oktober 2025 13:50 -
Liga Champions 28 Oktober 2025 13:47 -
Bulu Tangkis 28 Oktober 2025 13:45 -
Liga Inggris 28 Oktober 2025 13:41 -
Liga Inggris 28 Oktober 2025 13:36
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Ronaldo Masih Raja! Ini 10 Pesepak Bola dengan Bay...
- Dari Postecoglou hingga De Boer, Inilah Masa Kepel...
- 9 Pemain yang Telah Mencetak Lebih dari 400 Gol di...
- 11 Bek Manchester United Paling Suka Cetak Gol di ...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4965211/original/012089100_1728539470-20241010-Sandra_Dewi-ANG_8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1461560/original/057784000_1483588529-071022500_1455549344-20160215--Pelayanan-Pajak-Kendaraan-Bermotor-Jakarta-Helmi-Afandi-08.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5376526/original/002811900_1760007161-sppg1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5394288/original/057752600_1761630734-momen-prabowo-kaget-saat-dihampiri-pm-malaysia-c25584.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5385413/original/076707400_1760930652-IMG-20251020-WA0003.jpg)

