
Bola.net - Pebalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, sedih bukan kepalang usai mendengar pengumuman resmi soal ditundanya MotoGP Austin, Texas, dari 3-5 April 2020 menjadi 13-15 November mendatang akibat wabah virus corona (Covid-19). Ia pun curhat lewat media sosial.
Austin tadinya diharapkan menjadi seri pembuka 2020, usai aksi kelas MotoGP di Qatar (6-8 Maret) dibatalkan dan Seri Thailand (20-22 Maret) ditunda sampai 2-4 Oktober. Meski begitu, pada Sabtu (7/3/2020), pemerintah Austin mendeklarasikan status 'bencana' sebagai langkah preventif penularan Covid-19.
Selain itu, batalnya Seri Austin juga 'didukung' oleh dekrit pemerintah Italia soal karantina di seluruh penjuru negara mulai 9 Maret sampai 3 April, mengingat Italia telah merekam sekitar 9.172 kasus dan 463 kematian per Selasa (10/3/2020).
Lewat Instagram Story, Quartararo pun mengunggah berbagai reaksinya dalam mendengar kabar penundaan MotoGP Austin.
Minta Fans Jaga Diri

Pebalap Prancis yang akan berusia 21 tahun pada 20 April mendatang tersebut mengaku sangat sedih dan berharap musim baru segera dimulai.
"GP Austin telah ditunda... Aku berharap bisa memulai musim ini sebelum September... Sampai jumpa segera dan jagalah diri kalian," tulisnya dalam Instagram Story pertamanya.
Instagram Story kedua Quartararo pun menampakkan video dirinya yang tengah berlatih di atas treadmill sembali menonton ulang MotoGP Valencia yang digelar pada November 2019 lalu.
Guyonan Sarkas dan Meme dari Fans

Quartararo pun melontarkan guyonan sarkas lewat unggahannya yang kedua itu. "Balapan Valencia... mungkin jadi balapan pertama pada tahun 2020," tulisnya sembari menyertakan emoji angkat bahu.
Pada unggahannya yang ketiga di Instagram Story, El Diablo pun membagikan sebuah meme yang dibuat oleh akun Instagram @quartararismo, di mana terdapat wajah tua Quartararo saking lamanya menanti balapan pertama.
"Ia tengah menunggu balapan pertama MotoGP," tulis @quartararismo dalam meme tersebut, yang akhirnya dibanjiri emoji terbahak-bahak oleh Quartararo sendiri.
Dalam kalender balap MotoGP 2020 terbaru yang dirilis FIM, IRTA, dan Dorna Sports, Sirkuit Termas de Rio Hondo di Argentina untuk sementara didapuk menjadi seri pertama, dijadwalkan digelar pada 17-19 April nanti.
Baca Juga:
- Maverick Vinales Ingin Valentino Rossi Tetap Balapan di MotoGP 2021
- Fabio Quartararo Minta Bantuan Psikolog demi Gemilang di MotoGP
- Hasil Hari Pertama Uji Coba MotoE Jerez: Eric Granado Memimpin
- Austin Resmi Ditunda, Jadwal MotoGP 2020 Direvisi Lagi
- MotoGP Austin Resmi Ditunda Sampai November, Pengaruhi Valencia
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
MOST VIEWED
- Dijagokan Juarai MotoGP 2026, Marco Bezzecchi Merendah Karena Merasa Masih Harus Berbenah
- Toprak Razgatlioglu Sebut Target Podium di MotoGP 2026 Tidak Realistis, Pilih Tunggu 2027
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Kembali Bidik Kemenangan dan Gelar Dunia di MotoGP 2026: Inilah Alasan Saya Digaet Aprilia!
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5249740/original/043373900_1749695482-Thomas_Frank.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479473/original/093775400_1768979236-el_syifa.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479623/original/035064100_1768982816-1000115113.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479519/original/025905400_1768980854-1000939037.jpg)

