
Bola.net - Pembalap Red Bull KTM Tech 3, Maverick Vinales, mengaku sangat antusias menyongsong seri kandang timnya, MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans pad 9-11 Mei 2025 nanti. Apalagi ia hampir naik podium di Jerez, Spanyol, dua pekan lalu. Kala itu, ia finis keempat, yakni hasil terbaik KTM musim ini.
Ketika KTM sedang angin-anginan dan dilanda krisis finansial, Vinales justru menjadi penyelamat wajah mereka awal musim ini. Sementara para rider KTM lainnya kesulitan, Vinales menggebrak dengan finis kedua di Qatar, sebelum dihukum 16 detik akibat melanggar batas tekanan ban.
Performa apik ternyata diulangi Vinales di Jerez. Start dari posisi 6, ia finis ke-7 dalam Sprint. Dalam balapan utama, ia sempat berebut posisi 6 dengan Fabio di Giannantonio, tapi naik ke posisi 4 setelah kecelakaan Marc Marquez pada Lap 3 dan Fermin Aldeguer pada Lap 6.
Datang dengan Kepercayaan Diri Tinggi

Kini, Vinales siap kembali meraih hasil mentereng di Seri Prancis, asal skuad Tech 3. "Saya sangat antusias pergi ke Le Mans untuk seri kandang tim, rasanya hampir seperti balapan kandang bagi saya juga, dan saya sangat termotivasi tampil baik di sana," ujarnya via rilis resmi tim, Senin (5/5/5025).
"Kami datang ke Le Mans dengan kepercayaan diri yang tinggi dari Spanyol setelah akhir pekan yang sangat positif bagi kami, serta satu hari kerja keras saat tes, di mana kami berhasil mendapatkan beberapa kemajuan yang ingin saya terapkan akhir pekan ini di Prancis," lanjutnya.
Catatan Apik Maverick Vinales di Le Mans
Vinales punya catatan apik di Le Mans. Trek ini adalah trek di mana ia meraih kemenangan perdananya di Grand Prix, yakni di GP125 2011. Pada 2013, ia menang lagi di Moto3. Di MotoGP, ia meraih kemenangan spektakuler pada 2017 usai berduel sengit dengan Valentino Rossi sampai lap terakhir.
"Le Mans adalah sirkuit yang sangat saya suka, jadi mari kita lihat bagaimana motor beradaptasi di trek ini. Kami akan menjalani semua selangkah demi selangkah seperti biasa, dan melihat hasilnya nanti. Suasana di Prancis selalu istimewa, dan itu pasti akan membantu kami sepanjang akhir pekan!" tutupnya.
Sumber: Red Bull KTM Tech 3
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
MOST VIEWED
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- 6 Potret Livery Mobil Red Bull Racing di Formula 1 2026, Siap Juara Lagi Bareng Ford!
- Profil dan Statistik Prestasi Arvid Lindblad, Rookie Tunggal Formula 1 dan Jagoan Baru Inggris
- 6 Potret Livery Mobil Visa Cash App Racing Bulls di Formula 1 2026, Perkenalkan Arvid Lindblad
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)

