
Bola.net - Untuk pertama kalinya sejak 2017-2018, Ducati Lenovo Team takkan menaungi rider baru hasil asuhan tim satelitnya sendiri di MotoGP 2025. Pasalnya, Ducati Corse lebih memilih Marc Marquez untuk ditandemkan dengan Pecco Bagnaia alih-alih memilih Jorge Martin.
Sejak 2016, Ducati Corse mulai serius menjalankan program junior lewat tim satelitnya, yakni Pramac Racing. Program ini pun masih berlanjut sampai sekarang. Tak hanya bersama Pramac, melainkan juga bersama Pertamina Enduro VR46 Racing dan Gresini Racing.
Dari program junior ini, ada lima pembalap yang berhasil membela tim pabrikan Ducati usai 'dididik' oleh tim satelit Ducati sendiri. Empat merupakan lulusan dari Pramac, dan satu lulusan dari Gresini. Sayang, ada satu rider dengan talenta mencolok yang tak 'dimanfaatkan' oleh Ducati.
Rider tersebut adalah Jorge Martin. Usai jadi runner up musim 2023 dan memimpin klasemen dalam delapan seri pertama musim 2024, Martin yang membela Pramac tak berhasil membela Ducati Lenovo Team pada 2025 akibat kalah saing dengan Marc Marquez, sang delapan kali juara dunia.
Nah, siapa saja lima pembalap tim pabrikan Ducati hasil jebolan tim-tim satelitnya sendiri? Berikut ulasannya.
Andrea Iannone

Andrea Iannone adalah pembalap pertama yang mendapatkan kans membela tim pabrikan Ducati usai diasuh oleh tim satelit Ducati sendiri. Tim yang mengasuh 'The Maniac' adalah Pramac, yakni pada 2013-2014.
Iannone pun pindah ke Ducati Team pada 2015-2016. Ia berhasil mengakhiri paceklik kemenangan Ducati sejak 2010. Namun, jalan Iannone dan Ducati berpisah pada 2017, ketika Ducati menggantinya dengan lima kali juara dunia, Jorge Lorenzo.
Danilo Petrucci

Usai Lorenzo gagal merebut gelar dunia bersama Ducati Team pada 2017-2018, Ducati Corse memutuskan menggantinya dengan didikan Pramac lainnya, yakni Danilo Petrucci, pada 2019. 'Petrux' membela Pramac pada musim 2015-2018.
Petrucci yang kerap berstatus underdog kerap menyajikan performa dramatis, termasuk kemenangan mengharukan di MotoGP Italia 2019 dan MotoGP Prancis 2020. Namun, hasil Petrucci tak cukup tangguh untuk merebut gelar dunia, dan ia didepak pada akhir musim 2020.
Jack Miller

Usai membela Honda selama tiga musim, Jack Miller pindah ke Pramac pada 2018 dan membela skuad itu selama tiga musim. Usai dinilai jitu membantu pengembangan motor dan kerap mempersembahkan podium, Ducati Corse pun mempertimbangkannya sebagai rider tim pabrikan.
Pada akhir 2020, usai Andrea Dovizioso memutuskan hengkang dari Tim Merah setelah berkolaborasi selama delapan tahun, Miller pun dijadikan penggantinya pada 2021. 'The Thriller' diharapkan bisa menjadi pemimpin tim, terutama dalam pengembangan motor.
Pecco Bagnaia

Pecco Bagnaia menjalani debutnya di MotoGP pada 2019 dan langsung membela Pramac. Melihat dirinya berkolaborasi dengan baik bersama Miller, sekaligus mampu menyajikan performa kompetitif sepanjang 2020, Ducati juga memboyongnya ke tim pabrikan bersamaan dengan Miller pada 2021.
Keputusan Ducati menggaet Bagnaia pun dinilai tepat, karena ia sukses mempersembahkan gelar dunia MotoGP 2022 dan 2023 kepada mereka. Bagnaia bahkan sukses melampaui Casey Stoner sebagai rider Ducati dengan kemenangan terbanyak (24) di MotoGP.
Enea Bastianini

Usai Miller 'hanya' mampu menduduki peringkat keempat pada klasemen akhir musim 2022, Ducati Corse memilih Enea Bastianini sebagai penggantinya di tim pabrikan pada 2023. Pasalnya, 'Bestia' mengakhiri musim 2022 di peringkat ketiga, satu peringkat di atas Miller.
Kala itu, Bastianini membela Gresini Racing, bahkan hanya mengendarai Desmosedici GP21 alias motor lama. Namun, ia berhasil menyabet empat kemenangan sekaligus. Sayangnya, musim depan Bastianini akan digantikan oleh Marc Marquez, usai kalah kompetitif awal musim ini.
Baca Juga:
- Jadwal Lengkap Formula 1 2025: Tempat Sprint Race Resmi Ditentukan
- Para Rider Honda Semangat Sambut Aleix Espargaro: Kami Butuh Rider Agresif Kayak Dia!
- Miguel Oliveira Ingin Tetap di Trackhouse: Tapi Pramac-Yamaha Juga Menarik Sih
- Marc Marquez Akhirnya Ngaku Aprilia dan KTM 'Pilihan Ketiga' Andai Gagal ke Ducati Lenovo Team
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
-
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 02:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

