
Bola.net - Formula 1 melakukan perombakan kalender balapnya untuk musim 2021. Masih menyediakan 23 seri seperti rencana, namun F1 GP Australia takkan menjadi seri perdana seperti biasa sebelum pandemi Covid-19 melanda.
GP Australia yang harusnya digelar di Sirkuit Albert Park pada 19-21 Maret, kini diundur ke 19-21 November. Alhasil, GP Bahrain pun akan menjadi seri pembuka, yakni di Sirkuit Sakhir pada 26-28 Maret.
Akibat restriksi travel, GP China di Sirkuit Shanghai Park yang mestinya digelar pada 9-11 April, dihapuskan, walau tak menutup kemungkinan akan dijadwalkan ulang. Sirkuit Imola, Italia, pun akan kembali menjadi tuan rumah musim ini, yakni pada 16-18 April.
Pada kalender 2021 versi awal, sebuah seri yang belum ditentukan negara dan sirkuitnya dijadwalkan digelar pada 23-25 April, namun kini seri tersebut dipindahkan ke 2 Mei. Berikut jadwal baru kalender Formula 1 yang dirilis pada Selasa (12/1/2021).
Kalender Sementara Formula 1 2021
- 28 Maret: Bahrain - Sakhir
- 18 April: Italia - Imola
- 2 Mei: Belum ditentukan
- 9 Mei: Spanyol - Barcelona-Catalunya*
- 23 Mei: Monako - Monte Carlo
- 6 Juni: Azerbaijan - Baku
- 13 Juni: Kanada - Montreal
- 27 Juni: Prancis - Le Castellet
- 4 Juli: Austria - Red Bull Ring
- 18 Juli: Inggris - Silverstone
- 1 Agustus: Hungaria - Hungaroring
- 29 Agustus: Belgia - Spa-Francorchamps
- 5 September: Belanda - Zandvoort
- 12 September: Italia - Monza
- 26 September: Rusia - Sochi
- 3 Oktober: Singapura - Marina Bay
- 10 Oktober: Jepang - Suzuka
- 24 Oktober: Amerika Serikat - Circuit of The Americas
- 31 Oktober: Meksiko - Autodromo Hermanos Rodriguez
- 14 November: Brasil - Interlagos*
- 21 November: Australia - Albert Park
- 28 November: Arab Saudi - Jeddah
- 5 Desember: Abu Dhabi - Yas Marina
Jadwal uji coba pramusim
- 2-4 Maret: Spanyol - Barcelona-Catalunya
*) masih negosiasi kontrak
Sumber: Formula 1
Video: Andrea Dovizioso Menangi MotoGP Austria yang Tak Terlupakan
Baca Juga:
- Danilo Petrucci Akui Tiap Tahun Nyaris Pindah ke Aprilia
- Ducati Jamin Para Rider Mudanya Dapat Dukungan Terbaik di MotoGP 2021
- Bantah Casey Stoner, Ducati: Kami Selalu Perlakukan Para Rider dengan Hormat
- Danilo Petrucci: Sulit Jadi Teman Andrea Dovizioso Sejak Mugello 2019
- Danilo Petrucci Gagal Paham Alasan Andrea Dovizioso-Gigi Dall'Igna Cekcok
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:11 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 04:59 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

