
Bola.net - Pembalap BK8 Gresini Racing, Alex Marquez, sukses mengunci gelar pembalap independen terbaik di MotoGP 2025. Titel ini ia raih setelah finis ketiga dalam balapan utama MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika pada Minggu (5/10/2025).
Berkat hasil ini, Marquez memuncaki klasemen pembalap independen dengan koleksi 362 poin, unggul 155 poin atas Franco Morbidelli dan unggul 171 poin atas Fabio di Giannantonio.
Mengingat ada empat seri tersisa musim ini, maka tersisa 148 poin maksimal yang masih bisa diperebutkan. Namun, Marquez tak lagi bisa terkejar oleh 'Morbido' dan 'Diggia', yang sama-sama membela Pertamina Enduro VR46.
Masih Perebutkan Gelar Runner up MotoGP 2025

Dalam klasemen umum, Marquez saat ini menduduki peringkat kedua. Namun, ia sudah tak lagi punya kans juara dunia, karena gelar tersebut sudah dikunci oleh sang kakak, Marc Marquez (Ducati Lenovo Team) di Seri Jepang.
Kini, ia sedang memperebutkan peringkat runner up dengan Pecco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) yang ada di peringkat ketiga dengan 274 poin, dan Marco Bezzecchi (Aprilia Racing) di peringkat keempat dengan 254 poin.
"Kini kami telah mencapai target mengunci gelar pembalap independen terbaik, dan kini kami membidik peringkat runner up di klasemen," tutur Marquez via rilis resmi tim.
Berikut daftar pemenang gelar pembalap independen terbaik di era modern MotoGP yang bergulir mulai tahun 2002.
Daftar Pemenang Gelar Pembalap Independen Terbaik di MotoGP
2002: Alex Barros (West Honda Pons) - Peringkat 4
2003: Sete Gibernau (Telefonica Movistar Honda Gresini) - Runner up
2004: Sete Gibernau (Telefonica Movistar Honda Gresini) - Runner up
2005: Marco Melandri (Movistar Honda Gresini) - Runner up
2006: Marco Melandri (Fortuna Honda Gresini) - Peringkat 4
2007: Marco Melandri (Honda Gresini) - Peringkat 5
2008: Andrea Dovizioso (JiR Team Scot Honda) - Peringkat 5
2009: Colin Edwards (Monster Yamaha Tech 3) - Peringkat 5
2010: Ben Spies (Monster Yamaha Tech 3) - Peringkat 6
2011: Marco Simoncelli (San Carlo Honda Gresini) - Peringkat 6
2012: Andrea Dovizioso (Monster Yamaha Tech 3) - Peringkat 4
2013: Cal Crutchlow (Monster Yamaha Tech 3) - Peringkat 5
2014: Pol Espargaro (Monster Yamaha Tech 3) - Peringkat 6
2015: Bradley Smith (Monster Yamaha Tech 3) - Peringkat 6
2016: Cal Crutchlow (LCR Honda) - Peringkat 7
2017: Johann Zarco (Monster Yamaha Tech 3) - Peringkat 6
2018: Johann Zarco (Monster Yamaha Tech 3) - Peringkat 6
2019: Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) - Peringkat 5
2020: Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) - Runner up
2021: Johann Zarco (Pramac Racing Ducati) - Peringkat 5
2022: Enea Bastianini (Gresini Racing Ducati) - Peringkat 3
2023: Jorge Martin (Prima Pramac Racing Ducati) - Runner up
2024: Jorge Martin (Prima Pramac Racing Ducati) - Juara
2025: Alex Marquez (BK8 Gresini Racing Ducati) - Peringkat 2 (sampai Seri Indonesia)
Baca Juga:
- Catatan Gresini Racing di MotoGP, Ngegas Sejak Kembali Jadi Tim Satelit: Semua Ridernya Bisa Menang!
- Buntut Tabrakan Marc Marquez vs Marco Bezzecchi, Ini Komentar Joan Mir dan Alex Marquez Soal Kondisi Tikungan 7 Mandalika
- Ducati Ungkap Alasan Pecco Bagnaia Tak Temui Wartawan Usai Gagal Finis di MotoGP Mandalika 2025
- Aprilia Pastikan Marco Bezzecchi Lolos Cedera Serius, Minta Maaf ke Marc Marquez dan Ducati
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026 06:00 -
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026 06:00 -
Bola Indonesia 10 Januari 2026 05:30 -
Liga Italia 10 Januari 2026 05:00 -
Asia 10 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 10 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Tak Cuma Jadi Tuan Rumah MotoGP, Ini Daftar Kegiatan Sirkuit Mandalika Sepanjang 2026
- Era Baru MotoGP pada 2027, Motor 850cc Diprediksi Lebih Lambat hingga 2,5 Detik demi Keselamatan
- Uang Bukan Segalanya Bagi Marc Marquez, Tinggalkan Gaji Fantastis Justru Bantu Juarai MotoGP Lagi
- Marc Marquez Ngaku Bakal Pensiun Lebih Cepat Gara-Gara Cedera, Tapi Bukan di MotoGP 2027
HIGHLIGHT
- 3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa T...
- 6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jend...
- 6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5467594/original/049341700_1767923865-AP26008748936973.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5416109/original/025665300_1763442008-camp_nou_barcelona.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468718/original/027692900_1767977256-Banjir_di_Kota_Kudus.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5467554/original/048236200_1767922085-AP26008790691099.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468716/original/097953600_1767975768-Longsor_di_kawasan_wisata_religi_Sunan_Muria.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468706/original/088317200_1767974203-Kakek_Masir_bebas_dari_penjara.jpg)
