
Bola.net - Pebalap LCR Honda Idemitsu MotoGP, Takaaki Nakagami, mengaku hari-harinya berjalan membosankan usai menjalani operasi bahu kanan pada Oktober lalu. Pasalnya, ia belum boleh berkendara sampai akhir Januari mendatang. Hal ini ia sampaikan via Motorsport.com.
Nakagami mengalami kerusakan ligamen bahu pasca tertabrak Valentino Rossi di Assen, Belanda, Juni lalu. Ia sempat merahasiakan cedera ini dari semua orang, termasuk timnya, selama empat bulan, namun akhirnya tak tahan lagi pada rasa sakit yang ditimbulkan.
Dalam Seri Aragon, Spanyol, ia akhirnya membeberkan cedera ini kepada timnya, dan mereka mengizinkan Nakagami absen di tiga seri terakhir untuk menjalani operasi di Chiba, Jepang usai pekan balap di Motegi pada Oktober lalu.
Bakal Latihan Pakai Motocross
"Saya baru akan mengendarai motor lagi pada 20-25 Januari. Saya akan pakai motocross, tanpa lompatan. Tak berkendara sejak Motegi sangatlah berat, jadi saya harap pada akhir Januari bisa mengendalikan motor. Tapi saat ini saya masih harus istirahat, tak boleh stres," tuturnya.
Rider berusia 27 tahun ini mengaku terus mencoba meningkatkan sudut pergerakan dan berlatih setiap hari, meskisulit. Pada lima hari pertama, ia sulit tidur, tapi usai sepekan, stresnya berkurang dan kondisinya membaik setiap hari.
"Usai 10 hari saya melakukan tes, seperti angkat beban 1-2 kg dan kembali ke latihan dasar seperti biasa. Tapi saya tak bisa terlalu membebani bahu, dan hari-hari terasa membosankan," ungkap Nakagami, yang selalu masuk posisi 10 besar sebelum cedera bahu.
Bahu Kanannya Sungguh 'Kacau'
Nakagami pun ingin turun lintasan dalam uji coba pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada 7-9 Februari mendatang, meski tim dokter memintanya untuk telaten menjalani pemulihan dan tak buru-buru ingin kembali mengendarai motor MotoGP miliknya.
"Dokter bilang apa yang terjadi dalam bahu saya sungguh kacau. Mereka harus membersihkan tulang saya dan merawat lukanya dengan baik. Operasi berjalan sukses, meski kerusakannya parah. Kini saya merasa lebih baik dan semoga saya bisa turun di uji coba Sepang," tutupnya.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)

