
Bola.net - Daftar nomor punggung pemain Timnas Inggris di Piala Dunia 2022. Timnas Inggris telah merilis nomor punggung pemain untuk Piala Dunia 2022 dan Jack Grealish akan memakai nomor 7.
Grealish masuk dalam daftar 26 pemain yang dibawa Gareth Southgate ke Piala Dunia 2022. Terlepas dari performa yang belum stabil bersama Manchester City, Grealish selama ini selalu dipanggil ke Timnas Inggris.
Grealish akan memakai nomor punggung 7 di Piala Dunia 2022. Itu adalah nomor yang pernah dipakai beberapa pemain penting. David Beckham adalah yang paling ikonik. Beckham memakai nomor 7 dari 1996 hingga Piala Dunia 2006.
Selain nomor yang dipakai Grealish, nomor milik Raheem Sterling juga menarik. Pemain Chelsea itu akan memakai nomor punggung 10. Sterling akan memakai nomor yang dulu dipakai Wayne Rooney, Michael Owen, hingga Robbie Fowler.
Harry Maguire Pakai Nomor John Terry

Jika melihat nomor punggung yang dipakai, Harry Maguire mungkin akan mendapat peran penting. Maguire mendapat nomor punggung 6 di Piala Dunia 2022. Nomor itu sudah dipakai Maguire sejak 2018.
Di masa lalu, ada John Terry yang memakai nomor 6 di Timnas Inggris. Walau tidak punya catatan prestasi gemilang bersama Inggris, sosok Terry sangat ikonik sebagai salah satu bek terbaik pada eranya bermain.
Bintang muda Jude Bellingham akan memakai nomor punggung 22. Pada beberapa laga uji coba, Bellingham sempat memakai nomor 8. Namun, nomor tersebut dipakai Jordan Henderson. 22 adalah nomor yang dipakai Bellingham di Dortmund.
Sementara itu, nomor punggung 1 masih akan menjadi milik Jordan Pickford. Kiper Arsenal, Aaron Ramsdale, akan memakai nomor punggung 23. Yuk simak daftar nomor punggung pemain Timnas Inggris di Piala Dunia 2022 selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Daftar Pemain Nomor 1-7

1. Jordan Pickford
2. Kyle Walker
3. Luke Shaw
4. Declan Rice
5. John Stones
6. Harry Maguire
7. Jack Grealish
Daftar Pemain Nomor 8-14

8. Jordan Henderson
9. Harry Kane
10. Raheem Sterling
11. Marcus Rashford
12. Kieran Trippier
13. Nick Pope
14. Kalvin Phillips
15. Eric Dier
Daftar Pemain Nomor 15-26

16. Conor Coady
17. Bukayo Saka
18. Trent Alexander-Arnold
19. Mason Mount
20. Phil Foden
21. Ben White
22. Jude Bellingham
23. Aaron Ramsdale
24. Callum Wilson
25. James Maddison
26. Conor Gallagher
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 19 Januari 2026 23:50 -
piala dunia 19 Januari 2026 13:01 -
piala dunia 19 Januari 2026 09:20 -
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49 -
piala dunia 2 Januari 2026 09:11
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
