Domenech: Pemain Saya Tolol

- Hanya beberapa jam sebelum kick off melawan Afrika Selatan, keharmonisan dalam kubu Prancis kian menghawatirkan, setelah Raymond Domenech mengeluarkan pernyataan pedasnya. Padahal pertandingan tersebut merupakan pertandingan yang sangat menentukan nasib Prancis di Piala Dunia kali ini.

Seperti pernah diberitakan sebelumnya, para pemain Les Bleus memboikot latihan mereka pada hari Minggu lalu. Mengenai insiden itu, Domenech menyebutkan bahwa hal itu merupakan hal bodoh yang dilakukan oleh orang-orang yang tolol.

"Ini adalah penyimpangan. Kami harus melakukan sesuatu. Orang-orang Prancis punya hak untuk tahu. Yang harus saya katakan adalah, saya sama sekali tidak mendukung aksi ini. Saya semakin yakin bahwa mereka itu tolol," jelas pelatih Les Bleus ini panjang lebar.

Mengenai pertandingan nanti dia hanya mengatakan kalau pertandingan itu akan mempengaruhi reputasi Prancis di mata sepak bola dunia. "Apakah reputasi kami telah ternoda? Itu akan tergantung pada hasil pertandingan nanti. Mereka harus bermain dengan hati, mereka harus menunjukkan bahwa mereka mencintai sepak bola dan tim Perancis." (espn/fjr)

Berita Terkait