
- Penjaga gawang sekaligus kapten timnas Prancis, Hugo Lloris berjanji timnya akan tampil sebaik mungkin saat melawan Kroasia di final Piala Dunia 2018 Rusia, Minggu (15/7) pukul 22.00 malam WIB mendatang. Dia menilai Prancis sudah banyak belajar dari kekalahan di final Euro 2016 lalu.
Kala itu situasinya hampir sama, Prancis melaju dengan percaya diri sampai ke final. Les Bleus juga lebih dijagokan jadi juara dibanding Portugal. Tetapi yang terjadi justru sebaliknya, Portigal menang tipis satu gol.
Kekalahan itu mengejutkan publik Prancis, dan seakan menampar para pemain Prancis kembali ke dunia nyata. Sebelum laga itu mereka terlalu percaya diri menjadi juara dan memandang Portugal sebelah mata. (fft/dre)
1 dari 3 halaman
Tak Akan Lagi

Lloris pun bersumpah timnya tak akan mengulangi kesalahan yang sama saat menghadapi Kroasia nanti. Memang benar di atas kertas Prancis lebih diunggulkan, tetapi Prancis tak akan menganggap penting hal tersebut.
"Tidak, saya pikir hal itu tidak akan terjadi lagi. Euro adalah pengalaman baru bagi banyak pemain. Saat ini kami di jalur menuju juara dan kami memiliki dukungan kuat publik," kata Lloris dikutip dari fourfourtwo.
"Namun saya pikir kami tidak melihatnya dengan cara demikian (bahwa Prancis ditakdirkan menjadi juara)."
2 dari 3 halaman
Tak Ada Euforia

Adapun Lloris mengaku timnya tak banyak merayakan kemenangan di Piala Dunia kali ini. Mereka baru benar-benar sanggup melaksanakan perayaan setelah mengalahkan Belgia di semifinal.
"Meskipun kami mengikuti euforia pendukung di tanah kami, tetapi kami tidak melakukannya sampai setelah laga melawan Belgia."
"Kami tahu apa yang sudah kami lalui dan kami ingin membuat kesempatan terbaik tim ini menang di final. Itulah tujuan kami dan itulah mentalitas yang terus kami terapkan saat mempersiapkan diri menghadapi laga ini," pungkas Lloris. [initial]
3 dari 3 halaman
Simak Video Menarik Ini

Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 26 Desember 2025 09:56Fakta! Kylian Mbappe Belum Bisa Disandingkan dengan Zinedine Zidane
-
Piala Dunia 17 November 2025 04:20
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 16:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 21 Januari 2026 14:02 -
piala dunia 19 Januari 2026 23:50 -
piala dunia 19 Januari 2026 13:01 -
piala dunia 19 Januari 2026 09:20 -
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479752/original/002740200_1768988813-2d8a8ac0-e1a1-497e-941e-a229e99a393a.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478844/original/040720200_1768943914-BodoGlimt_vs_Man_City_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479692/original/057742100_1768986387-Juru_Bicara_KPK_Budi_Prasetyo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479735/original/039501900_1768987850-Kades_di_Sragen_mandi_lumpur.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)
