Stevie Bonsapia Enjoy Dengan Peran Barunya

Stevie Bonsapia Enjoy Dengan Peran Barunya
Stevie Bonsapia enjoy menjalani peran barunya di timnas Indonesia U-23 © Fajar R/Bola.net
Bola.net - Stevie G.M. Bonsapia mengaku enjoy menjalani peran barunya di tim nasional Indonesia U-23. Berbeda dengan perannya di Persipura Jayapura sebagai gelandang bertahan, pelatih Rahmad Darmawan lebih senang menempatkan pemain kelahiran Jayapura, 10 Mei, 1988 tersebut, di posisi bek sayap kanan.

Meski bukan berada di posisi yang digemarinya, pemain bernama lengkap Stevie Glory Melianus Bonsapia ini tetap menjalankan keputusan sang pelatih dengan sepenuh hati. Penampilan lugas tanpa kompromi dan selalu konsisten, kerap diperlihatkan pemain yang terkenal dengan pembawaan yang kalem tersebut.

Hal itu juga tercermin ketika dalam laga perdana Grup A cabang olahraga sepak bola di SEA Games XXVI/2011, Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Senin (7/11). Pemain yang akrab disapa Vivie ini berhasil menciptakan umpan matang yang kemudian diubah menjadi gol cantik oleh Titus Bonai.

"Buat saya, bermain di posisi mana pun tidak menjadi masalah. Apalagi, saya juga pernah memainkan peran yang sama ketika di Persipura. Selain itu, di awal meniti karier, saya justru bermain sebagai striker," terang pemain yang memiliki gelar Strata 1 Jurusan Ekonomi Manajemen dari Universitas Cenderawasih tersebut kepada Bola.net.

Proses adaptasi Vivie di skuad tim nasional Indonesia U-23, juga semakin mudah manakala kehadiran dua rekannya saat masih meniti karier, Oktovianus Maniani dan Titus Bonai.

"Dengan banyak teman di sini, saya sangat senang, tidak ada perasan takut. Melainkan rasa optimis untuk bisa meraih juara," sambungnya.

"Sekali lagi, saya yakin Indonesia bisa meraih emas di SEA Games XXVI/2011. Alasannya, kami memiliki pelatih yang hebat. Pelatih (Rahmad Darmawan) yang selalu bisa memberikan kepercayaan diri kepada para pemain. Khususnya kepada saya supaya dapat bermain maksimal," tukasnya.  (esa/mxm)

Berita Terkait