
Bola.net - Keberhasilan Real Madrid menjuarai Liga Champions 2021/22 menjadi berkah tersendiri bagi Luka Modric. Sang gelandang dilaporkan mendapatkan kontrak baru dari manajemen Real Madrid.
Masa depan Modric memang sedang berada di awan kelabu. Kontraknya habis di musim panas nanti dan usianya kini sudah mulai menua.
Dini hari tadi, Modric dipercaya Ancelotti menjadi starter. Ia dimainkan sejak awal laga melawan Liverpool di Final UCl, dan ia sukses membantu Los Blancos meraih trofi UCL ke-14 mereka.
Fabrizio Romano melaporkan bahwa manajemen Real Madrid memberikan hadiah bagi Modric. Mereka memberikan kontrak baru untuk pemain Timnas Kroasia tersebut.
Simak situasi Modric selengkapnya di bawah ini.
Sudah Sepakat
Menurut laporan Romano, kesepakatan antara Real Madrid dan Modric sebenarnya sudah lama terjalin.
Tepatnya itu terjadi dua bulan yang lalu. Manajemen Real Madrid dilaporkan puas dengan kontribusi yang diberikan sang gelandang veteran itu.
Pada saat itu Real Madrid sudah menyepakati tambahan kontrak satu tahun bersama Modric. Namun kesepakatan itu masih bersifat verbal.
Sudah Teken Kontrak
Romano menyebutkan bahwa setelah pertandingan Final di Stade de France selesai, manajemen Madrid langsung menemui Modric.
Mereka menyodorkan draft kontrak yang sudah mereka sepakati. Di situ, Modric langsung meneken kontrak baru itu.
Real Madrid dilaporkan menunda pengumuman kontrak baru Modric. Kemungkinan pengumuman itu disampaikan di pekan depan.
Trofi Kelima
Trofi UCL musim ini merupakan trofi kelima yang diraih Luka Modric sepanjang karirnya.
Kelima medali juara itu ia dapatkan bersama Real Madrid setelah pindah dari Tottenham.
(Fabrizio Romano)
Baca Juga:
- Bukan Salah, Ini Peluang Liverpool yang Paling Membahayakan Thibaut Courtois
- Liverpool Dibekuk Real Madrid di Final, Jurgen Klopp: Jam Terbang Tidak Bisa Bohong!
- Liverpool Usai Kalah dari Real Madrid: Hancur Lebur, Penuh Penyesalan
- Luapan Kegembiraan Skuad Real Madrid di Media Sosial Usai Juara Liga Champions 2021/22
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 06:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
MOST VIEWED
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Hasil Barcelona vs Girona: Drama Kartu Merah Hansi Flick dan Gol Ronald Araujo Warnai Kemenangan Los Cules
- Lamine Yamal Berhenti Tanda Tangan untuk Fans Barcelona, Ada Masalah Apa?
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...