
Bola.net - Gelandang Barcelona Ivan Rakitic dikabarkan lebih memilih pindah ke Juventus ketimbang ke AC Milan musim depan.
Rakitic sempat menjadi tulang punggung skuat Barcelona. Akan tetapi musim ini perannya di tim utama tim asuhan Ernesto Valverde itu mulai tereduksi.
Pasalnya ada darah muda yang mengisi lini tengah Barca. Pemain itu adalah Frenkie De Jong.
Rakitik pun sudah dipastikan tersingkir dari tim Barcelona musim depan. Hal tersebut diungkapkan oleh sporting director Blaugrana, Eric Abidal.
Pilih Juventus
Sebelumnya sudah ada sejumlah klub yang disebut tertarik pada pemain berusia 31 tahun tersebut. Salah satunya adalah AC Milan.
Rossoneri disebut serius ingin memakai jasanya. Namun AC Milan disebut harus gigit jari.
Pasalnya Rakitic disebut lebih memilih gabung Juventus. Kabar ini dilansir oleh Mundo Deportivo.
Namun media itu menyebut Juve sendiri akan kesulitan untuk mendatangkan Rakitic. Sebab gajinya mencapai delapan juta euro per musim.
Juve akan enggan membayar sebesar itu untuk pemain yang sudah berkepala tiga. Selain itu Bianconeri juga disebut harus melepas dahulu salah satu gelandangnya.
Opsi ke Premier League
Jika niatan pindah ke Italia gagal, Ivan Rakitic masih memiliki opsi bermain di Premier League. Kabar ini dilansir oleh Sport.
Media tersebut menyebut ada satu tim yang sudah bergerak menawar Rakitic sebesar 15 juta euro. Klub yang tak disebut namanya itu ingin pemain timnas Kroasia tersebut direkrut pada musim dingin 2020 nanti.
Akan tetapi tawaran itu disebut ditolak oleh Barcelona. Sebab mereka ingin setidaknya Ivan Rakitic ditebus sebesar 35 juta euro.
(mundo deportivo)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:10Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
-
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40 -
Otomotif 20 Januari 2026 10:39 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:30 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:30 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)

