
Bola.net - Witan Sulaeman bersiap bergabung dengan klub profesional pertamanya sebagai pesepak bola. Tak tanggung-tanggung, remaja 17 tahun Indonesia ini akan bergabung dengan salah satu klub di Eropa.
Witan mengaku telah menyepakati tawaran prakontrak dengan calon klub barunya. Namun, pemain asal Palu, Sulawesi Tengah tersebut belum dapat pindah secara resmi.
Ketika disinggung apakah akan menjadi rekan satu tim Egy Maulana Vikri di Lechia Gdansk, klub Ekstralaksa Liga Polandia, Witan belum mau menjawab. "Inshallah pergi ke Eropa bulan Agustus," tutur Witan.
"Kontraknya belum, tetapi saya langsung mengikuti latihan," imbuh personel Timnas Indonesia U-22 itu.
Witan Sulaeman tengah mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-22 di Jakarta pada 20-31 Juli 2019. Persiapan ini digeber dalam rangka menatap SEA Games 2019.
Witan dan Bahasa
Witan tentu akan menghadapi persaingan keras di Eropa. Selain itu, perbedaan budaya dan bahasa juga menjadi tantangannya.
"Semua harus siap karena pemain-pemain di sana bagus-bagus. Kalau soal Bahasa Inggris, ya, little-little," ujarnya.
Witan baru akan melakukan kontrak secara resmi dengan klubnya ketika usianya genap 18 tahun pada 8 Oktober 2019. Dia masih punya cukup banyak waktu untuk beradaptasi dengan lingkungan barunya.
Sumber: Bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 19:18BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 18:59BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 18:54BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:54 -
Liga Italia 19 Januari 2026 21:53 -
Tim Nasional 19 Januari 2026 20:42 -
Bulu Tangkis 19 Januari 2026 20:30 -
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:22 -
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:15
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 19 Januari 2026 20:42 -
tim nasional 19 Januari 2026 19:00 -
tim nasional 19 Januari 2026 11:07 -
tim nasional 19 Januari 2026 11:00 -
tim nasional 18 Januari 2026 16:04 -
tim nasional 18 Januari 2026 07:30
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475994/original/061072500_1768704714-liverpool_1.jpg)
