Difitnah Malaysia yang Dihukum FIFA Imbas Skandal Naturalisasi, Erick Thohir Bantah dan Beri Jawaban Berkelas

Bola.net - Ketua Umum (Ketum) PSSI sekaligus Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Erick Thohir memberikan penjelasan terkait isu skandal naturalisasi Malaysia. Ia menepis anggapan bahwa Indonesia terlibat dalam kasus yang sedang ditangani FIFA.
Erick Thohir menyatakan pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan Presiden FIFA Gianni Infantino hanya membahas soal sepak bola Indonesia. Pertemuan keduanya berlangsung di New York pada beberapa waktu lalu.
"Karena itu Bapak Presiden melakukan pertemuan dengan tokoh-tokoh olahraga di dunia. Memang diawali dengan FIFA, nanti ada IOC, dan ada yang lainnya," ujar Erick Thohir.
"Pembicaraan Bapak Presiden dengan Presiden Gianni jelas, Bapak Presiden bicara mengenai sepak bola Indonesia, tidak bicara mengenai negara lain," katanya menambahkan.
Poin Pertemuan
Lebih lanjut, Erick Thohir juga memaparkan salah satu poin utama pertemuan. Ia menyebut FIFA berencana membangun FIFA Academy di Indonesia.
Erick Thohir menuturkan FIFA serius membangun turnamen usia muda yang mempertandingkan delapan melawan delapan. Ia mendukung program FIFA itu.
"Karena ini sebagai sistem pembangunan untuk usia dini. FIFA akan mendorong kejuaraan dunia U-15 yang jumlahnya 8 lawan 8. Jadi ini sistem yang baru," ucap Erick Thohir.
Tidak Pernah Ikut Campur
Erick Thohir menambahkan Indonesia tidak pernah ikut campur dalam urusan negara lain. Menurutnya, fokus pemerintah adalah membangun olahraga dalam negeri.
"Dan kami tidak ikut campur dengan politik atau kebijakan masing-masing negara. Tapi mohon maaf kalau kami di Indonesia ingin olahraganya maju," tutur Erick Thohir.
"Ingin sepak bolanya bagus, ingin bulu tangkisnya bagus, pencak silatnya mendunia, olahraga-olahraga kita ingin maju, ya kita harus lakukan itu. Tapi kami tidak intervensi, tidak ikut campur isu-isu negara lain," imbuh Erick Thohir.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Jadi Menpora, Erick Thohir Pastikan Tetap Akan Jadi Ketum PSSI Sampai 2027: Habis Itu, Silakan Pemilihan
- Pejabat FIFA Ngaku Jadi Korban Hoaks Netizen Indonesia, Namanya Dicatut soal Rangkap Jabatan Erick Thohir Sebagai Menpora dan Ketum PSSI
- Erick Thohir Sebut Indonesia Terancam Kehilangan 41 Emas dan Turun ke Peringkat 6 SEA Games 2025, Ini Penjelasannya
- Gebrakan Erick Thohir usai Jadi Menpora: Cabut Permenpora 14/2024 yang Bikin Polemik, Sederhanakan 191 Regulasi Menjadi 20
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 15 November 2025 18:16Gak Jadi Beli Striker Baru, MU Putuskan Orbitkan Wonderkid Ini untuk Gantikan Sesko?
-
Liga Inggris 15 November 2025 18:06Punya Atribut Ini, Bryan Mbeumo Diklaim Bakal Buat MU Semakin Tokcer!
-
Liga Inggris 15 November 2025 17:32MU Ketok Palu! Joshua Zirkzee Tidak Diizinkan Pindah Klub di Januari 2026
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 15 November 2025 21:07 -
tim nasional 15 November 2025 21:05 -
tim nasional 15 November 2025 15:01 -
tim nasional 15 November 2025 14:18 -
tim nasional 15 November 2025 14:09 -
tim nasional 15 November 2025 13:53
MOST VIEWED
- Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
- Profil dan Prestasi Heimir Hallgrimsson, Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia: Bikin Kejutan Besar di Euro 2016 dan Piala Dunia 2018
- Membandingkan Prestasi Bojan Hodak dan Timur Kapadze: Siapa Paling Cocok untuk Latih Timnas Indonesia?
- Resmi: Timnas Indonesia U-17 Gagal Lolos ke Babak 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
HIGHLIGHT
- 5 Pemain yang Harus Segera Ditarik dari Masa Pemin...
- Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini 5 Kandidat Pe...
- 7 Rekan Satu Tim di Timnas yang Pernah Bertikai He...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5409677/original/055060200_1762868297-1001160294.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413908/original/039066900_1763210854-1000760793.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413903/original/090194400_1763209758-1000558829.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413899/original/090051800_1763208030-Jenazah_Korban_Longsor_Cibeunying_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5405920/original/095568200_1762504083-Situasi_SMAN_72_Jakarta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413860/original/017826100_1763205048-WhatsApp_Image_2025-11-15_at_17.44.52.jpeg)

