Erick Thohir Pastikan Laga Timnas Indonesia Vs Bahrain Tetap Digelar di Tanah Air Usai Bertemu Sekjen FC, Permintaan Lawan Ditolak

Bola.net - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir memberikan kabar baik. Laga Timnas Indonesia menghadapi Bahrain tetap akan digelar di Tanah Air, bukan di luar negeri.
Timnas Indonesia dijadwalkan bakal menjamu Bahrain pada 25 Maret 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, dalam partai ketujuh Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Erick Thohir telah bertemu dengan Sekjen AFC, Datuk Windsor Paul John di Doha, Qatar pada beberapa waktu lalu. Keduanya juga turut membahas pertandingan Timnas Indonesia kontra Bahrain.
"Ya kemarin sudah disampaikan oleh Sekjen AFC pertandingan melawan Bahrain itu tetap di Indonesia," ujar Erick Thohir kepada wartawan di SCTV Tower, Jakarta.
Menolak

Federasi Sepak Bola Bahrain (FA Bahrain) menolak untuk bermain di Indonesia untuk melawan Timnas Indonesia. FA Bahrain mengaku mendapatkan teror dari pendukung Timnas Indonesia.
Teror itu berupa ancaman pembunuhan. Kejadian itu terjadi usai Bahrain mengimbangi Timnas Indonesia 2-2 pada 10 Oktober 2024 di Bahrain National Stadium, Riffa.
Timnas Indonesia akan lebih dulu melawan tuan rumah Australia di Sydney Football Stadium, Sydney dalam lanjutan Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Sedangkan Bahrain bakal menantang Jepang di Stadion Saitama 2022, Saitama di Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia sebelum menghadapi Timnas Indonesia.
Hasil dan Jadwal Timnas Indonesia

Berikut hasil dan jadwal Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia:
- 6 September 2024 - Arab Saudi 1-1 Indonesia
- 10 September 2024 - Indonesia 0-0 Australia
- 10 Oktober 2024 - Bahrain 2-2 Indonesia
- 15 Oktober 2024 - China 2-1 Indonesia
- 15 November 2024 - Indonesia 0-4 Jepang
- 19 November 2024 - Indonesia 2-0 Arab Saudi
- 20 Maret 2025 - Australia vs Indonesia
- 25 Maret 2025 - Indonesia vs Bahrain
- 5 Juni 2025 - Indonesia vs China
- 10 Juni 2025 - Jepang vs Indonesia.
Klasemen Grup C
Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia (c) AFC
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 09:31 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 09:13 -
Liga Champions 20 Januari 2026 09:11 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 09:10 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 09:09 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:08
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:09 -
tim nasional 20 Januari 2026 08:31 -
tim nasional 19 Januari 2026 20:42 -
tim nasional 19 Januari 2026 19:00
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...













:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)

